Dark/Light Mode

Bersama Warga, Sahabat Ganjar Panjatkan Doa Untuk Korban Banjir Bandang Lahat

Jumat, 10 Maret 2023 21:52 WIB
Sahabat Ganjar menggelar kegiatan Kemuliaan Doa Hantarkan Ganjar Pranowo Untuk Presiden 2024, di Lorong Ketandan, Kecamatan Ilir Timur 1, Kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel), Jumat (10/3).  (Foto: Sahabat Ganjar)
Sahabat Ganjar menggelar kegiatan Kemuliaan Doa Hantarkan Ganjar Pranowo Untuk Presiden 2024, di Lorong Ketandan, Kecamatan Ilir Timur 1, Kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel), Jumat (10/3). (Foto: Sahabat Ganjar)

RM.id  Rakyat Merdeka - Sahabat Ganjar menggelar kegiatan Kemuliaan Doa Hantarkan Ganjar Pranowo Untuk Presiden 2024 di Lorong Ketandan, Kecamatan Ilir Timur 1, Kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel), Jumat (10/3).

Acara yang dihadiri ribuan masyarakat ini juga untuk mendoakan para korban banjir bandang di Kabupaten Lahat. Kegiatan ini diawali Hadroh Al-Hikmah dengan melantunkan sholawat di atas panggung.

Masyarakat yang hadir tampak ikut bersholawat sambil mengibarkan bendera bertuliskan Ganjar Pranowo Presiden 2024.

Acara kemudian berlanjut dengan Pembacaan Ayat Suci Al-Qur'an, untuk meminta ridho Allah SWT agar acara berjalan dengan lancar.

Baca juga : TGS Ganjar Sumut Sampaikan Pesan Inspiratif Kepada Masyarakat

Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan pemutaran video profil dari Ganjar Pranowo.

Ketua Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Sahabat Ganjar Kota Palembang, Putra Sanjaya, mengatakan, besarnya antusiasme masyarakat hadir ke acara ini merupakan bukti keinginan masyarakat Palembang  agar Ganjar Pranowo menjadi Presiden Indonesia di tahun 2024.

Dia juga menjelaskan acara ini tak hanya bertujuan untuk berdoa bersama. Tapi sebagai ajang menjalin tali silaturahmi antar warga Kecamatan Ilir Timur 1, Kota Palembang.

“Di hari Jumat penuh berkah ini, kami berdoa bersama agar bapak Ganjar Pranowo menjadi Presiden Indonesia pada 2024. Kami juga turut mendoakan musibah yang sedang menimpa saudara kita di Lahat, Sumatera Selatan," kata Putra.

Baca juga : Ganjar Jaga Harga Kebutuhan Pokok Untuk Tekan Laju Inflasi

Dia lantas bersyukur, kegiatan Kemuliaan Doa Hantarkan Ganjar Pranowo Untuk Presiden 2024 berjalan dengan lancar dan sukses.

Dia juga senang masyarakat yang hadir tampak sangat suka cita mengikuti kegiatan berdoa bersama kali ini.

"Ini menjadi momentum yang baik untuk masyarakat disini, untuk mendoakan pemimpin Indonesia yang amanah dan peduli dengan masyarakat," tuturnya.

Dia berharap, kegiatan ini bisa memudahkan langkah Ganjar Pranowo untuk melenggang mulus ke Pilpres 2024 mendatang.

Baca juga : Ganjar Gelontorkan Rp 437 Miliar Untuk Program Penyelenggaraan Jalan Di Jateng

"Harapannya semoga hal baik seperti ini akan terus terjalin, dan untuk bapak ganjar dan keluarga semoga selalu dalam lindungan allah swt." pungkas Putra.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.