Dark/Light Mode

Orang Muda Ganjar Jateng Adakan Recycle Costume Show Di Wonosobo

Selasa, 1 Agustus 2023 11:29 WIB
Sukarelawan Orang Muda Ganjar OMG menggelar Recycle Costume Show yang diikuti oleh sejumlah anak muda di Wonosobo, Jawa Tengah, Senin (31/7). (Foto: Ist)
Sukarelawan Orang Muda Ganjar OMG menggelar Recycle Costume Show yang diikuti oleh sejumlah anak muda di Wonosobo, Jawa Tengah, Senin (31/7). (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Berbagai cara untuk menarik simpati kaum muda dilakukan oleh sejumlah relawan bakal calon presiden Ganjar Pranowo. Sukarelawan Orang Muda Ganjar (OMG) menggelar Recycle Costume Show yang diikuti oleh sejumlah anak muda di Wonosobo, Jawa Tengah, Senin (31/7).

"Hari ini kami membuat tradisional cultur show and lokal bazar. Ada beberapa kegiatan menarik yang bisa dinikmati masyarakat dan yang menarik adalah recycle fashion show dengan peragaan busana dari barang-barang bekas," ungkap Koordinator Wilayah OMG Jawa Tengah, Akmal Arravi.

Recycle Costume Fashion Show ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan yang digelar oleh OMG, selain senam milenial, bazar, dan tradisional games. 

Selain itu, menurut Akmal, kegiatan tersebut sebagai wujud kepedulian terhadap masalah sampah. Kegiatan ini sekaligus untuk menggugah para kaum milenial terutama di pedesaan agar lebih maju dan kreatif.

Baca juga : Orang Muda Ganjar Gelar Turnamen Voli Bareng Pemuda Di Mempawah

"Ya, ini kegiatan yang kami dorong supaya generasi muda lebih aktif dan kreatif dalam menicptakan kreasi-kreasi yang bermanfaat dan menginspirasi banyak orang," lanjut Akmal.

Dengan berbagai kegiatan yang positif bagi kalangan muda, OMG berkomitmen untuk dapat merebut simpati dan suara pemilih pemula yang jumlahnya hampir 30 persen dari jumlah daftar pemilih pemilu. 

OMG berharap para pemilih pemula dapat menyumbang suara maksimal, untuk memenangkan bakal calon presiden Ganjar Pranowo di pilpres 2024 mendatang.

"Semoga makin mengenal bapak Ganjar Pranowo dan memenangkan beliau di daerah Purwosari ini," ucap Akmal.

Baca juga : Srikandi Ganjar Gelar Pound Fit, Zumba Dan Color Party Di Sidoarjo

Sejumlah peserta mengaku sangat antusias mengikuti gelaran ini, salah satunya peserta Recycle Costume Fashion Show dari Dusun Lembana Desa Purwosari Intan Pertiwi.

Menurutnya, ide cerdas dari tim relawan bacapres PDIP Ganjar Pranowo tersebut dinilai peduli terhadap lingkungan dan bakat terpendam dari para pemuda desa.

"Kegiatan ini bagus sekali dalam menyalurkan minat dan bakat masyarakat khususnya pemuda yang hobi dalam mendesain baju," pungkas Intan.

Aksi lenggak lenggok gadis desa Purwosari, Wonosobo, saat memperagakan fashion show di lapangan desa setempat terbilang cukup meriah. 

Baca juga : Pandawa Ganjar Ajak Pemuda Hindari Kenakalan Lewat Turnamen Futsal Di Bekasi

Dengan pakaian yang sederhana yang dikenakan oleh para putri–putri dari sepuluh dusun di Purwosari, terbuat dari sampah plastik dan kertas yang didaur ulang.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.