Dark/Light Mode

Presiden Jokowi Lantik Marthinus Hukom Jadi Kepala BNN

Jumat, 8 Desember 2023 13:16 WIB
Presiden RI Joko Widodo Jokowi melantik Irjen Pol Marthinus Hukom sebagai Kepala Badan Narkotika Nasional BNN, Jumat (8/12/2023), di Istana Negara, Jakarta. (Foto: Ist)
Presiden RI Joko Widodo Jokowi melantik Irjen Pol Marthinus Hukom sebagai Kepala Badan Narkotika Nasional BNN, Jumat (8/12/2023), di Istana Negara, Jakarta. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) melantik Irjen Pol Marthinus Hukom sebagai Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), Jumat (8/12/2023), di Istana Negara, Jakarta.

Pelantikan berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia (Keppres) Nomor 182/TPA Tahun 2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan dari dan dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Utama di Lingkungan Badan Narkotika Nasional. Keppres yang ditetapkan oleh Presiden Jokowi di Jakarta pada tanggal 29 November 2023 ini dibacakan oleh Deputi Bidang Administrasi Sekretaris Kabinet Farid Utomo.

Baca juga : Kepemimpinan Jokowi Ukir Warisan Iklim Yang Luas Bagi Indonesia

“Demi Tuhan saya berjanji bahwa saya akan setia dan taat kepada Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darmabakti saya kepada bangsa dan negara; bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya, dan dengan penuh rasa tanggung jawab; bahwa saya akan menjaga integritas, tidak menyalahgunakan kewenangan, serta menghindarkan diri dari perbuatan tercela,” ujar Presiden Jokowi mendiktekan sumpah jabatan kepada Marthinus.

Usai pengambilan sumpah jabatan, dilakukan penandatanganan berita acara pelantikan. Upacara ditutup dengan kumandang lagu kebangsaan Indonesia Raya.

Baca juga : Presiden Jokowi Lantik Jenderal TNI Maruli Simanjuntak Jadi Kepala Staf AD

Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin kemudian memberikan ucapan selamat kepada para pejabat yang dilantik diikuti para undangan lainnya. Turut hadir dalam pelantikan Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung.

Marthinus Hukom adalah lulusan Akademi Kepolisian Lemdiklat Polri Angkatan 1991. Dia berkarier di satuan-satuan Intelijen Antiteror Polri.

Pada 2001, Marthinus menjadi Kepala Tim Antiteror Bom Polda Metro Jaya. Saat Kapolri Jenderal Dai Bacthiar mendirikan Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri, Marthinus ditunjuk menjadi Analis Intelijen di Satuan Tugas Antiteror Polri.

Dia dipercaya sebagai Kepala Bidang Intelijen Densus 88 pada 2010. Pada 2015, ia didapuk sebagai Wakil Kepala Densus 88.

Pada 2017, ia dipercaya sebagai Direktur Penegakan Hukum Kedeputian Bidang Penindakan dan Pembinaan Kemampuan Badan Nasional. Marthinus kembali ditunjuk sebagai Wakil Kepala Densus 88 tahun 2018.

Marthinus menjabat sebagai Kepala Densus 88 Antiteror Polri sejak 1 Mei 2020. Dia menjabat sekitar tiga tahun sebelum ditunjuk Jokowi sebagai Kepala BNN.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.