Dark/Light Mode

Dorong Pemilu Jurdil, Kiai Dan Akademisi Gelar Pertemuan Di Linggarjati

Rabu, 7 Februari 2024 16:52 WIB
Para Kiai dari Nahdlatul Ulama NU, Muhammadiyah, Majelis Ulama Indonesia MUI, Akademisi dari berbagai perguruan tinggi, dan ormas besar, menggelar pertemuan lewat Petisi Linggarjati untuk menanggapi situasi politik terkini. (Foto: Ist)
Para Kiai dari Nahdlatul Ulama NU, Muhammadiyah, Majelis Ulama Indonesia MUI, Akademisi dari berbagai perguruan tinggi, dan ormas besar, menggelar pertemuan lewat Petisi Linggarjati untuk menanggapi situasi politik terkini. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Para Kiai dari Nahdlatul Ulama (NU), Muhammadiyah, Majelis Ulama Indonesia (MUI), Akademisi dari berbagai perguruan tinggi, dan ormas besar, menggelar pertemuan lewat "Petisi Linggarjati" untuk menanggapi situasi politik terkini.

Gelaran pertemuan itu berlangsung di Halaman Gedung Perundingan Linggarjati, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Selasa (6/2/2024).

"Teman-teman para Kiai para Akademisi itu merasa ada keprihatinan menyimak perkembangan kehidupan politik nasional sekarang ini. Oleh karena itu suara ini perlu terus digaungkan, perlu terus di disampaikan," ungkap Ustadz Dadan, Ketua PD Muhammadiyah Kuningan.

Baca juga : Forum Rektor Indonesia Serukan Pemilu Damai Dan Aman, Demi Menjaga Persatuan

"Sehingga kemudian para penyelenggara negara ini, insyaAllah merasa diingatkan karena kalau tidak ini, ini bisa akan membawa dampak yang tidak kita harapkan," lanjut Ustadz Dadan.

Selain itu, KH Aang Asy'ari, Pembina Forum Silaturahmi Pesantren Kuningan & Direktur Aswaja Center Kuningan (Forsenku), juga menyuarakan hal yang sama mengenai keprihatinan terhadap kondisi politik nasional. KH Aang menegaskan bahwa suara ini perlu terus digaungkan dan disampaikan agar para penyelenggara negara dapat diingatkan terhadap perkembangan politik yang dinilai prihatin.

"Kita dari berbagai elemennya dari NU,  Muhammadiyah, MUI, kami hadir ke sini bukan dalam konteks lembaga, ini adalah suara pribadi," kata KH Aang.

Baca juga : Demi Pemilu Aman Dan Damai, Forum Keluarga Besar IPB Sampaikan 5 Seruan Ini

Pertemuan ini juga menekankan pentingnya suara moral dari berbagai elemen masyarakat. Tujuannya adalah untuk menciptakan pemilu yang jujur, adil, dan bermartabat. Meski suaranya bersifat pribadi, KH Aang menyatakan bahwa ini merupakan ikhtiar dalam rangka amar ma'ruf nahi munkar demi kepentingan bangsa.

"InsyaAllah ada, surat ini akan kami sampaikan kepada para pihak yang menurut kami berkepentingan, siapapun. Kami saling mengingatkan sesama anak bangsa supaya menghasilkan suatu pemilu yang jujur, adil, dan bermartabat," kata KH Aang.

Pernyataan ini ditutup dengan harapan untuk mengembalikan nilai-nilai moral dan etika kebangsaan berdasarkan Pancasila serta Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Masyarakat diharapkan bersatu dalam menjaga integritas dan keadilan dalam proses demokrasi.

Baca juga : Menteri Erick Dorong BUMN Jadi Pioner dalam Program Mental Health di Lingkungan Kerja

Berikut beberapa tokoh yang hadir antara lain, KH Dodo Syarif Hidayatulloh MA, Ketua MUI Kuningan, KH Oding, Ketua Forum Kiai dan Dai Kuningan, KH Ma’shum Abdullah, Ketua Rabithah Ma'ahid Islamiyah Nahdlatul Ulama (RMI-NU) Kuningan, Dr Nanan, Rektor Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Muhammadiyah Kuningan, Dr Iskandar dosen Universitas Kuningan (UNIKU), Dr Fahrus dosen Universitas Kuningan (UNIKU), Dr Ugin, Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kuningan, Dr Aep Saepudin, Wakil Rektor I Universitas Islam Al-Ihya (UNISA) Kuningan, para Kiai pengasuh pesantren, dan para dosen lintas perguruan tinggi Kuningan, Jawa Barat.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.