Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Operasional Bandara Ahmad Yani Mulai Pulih

AP I Gercep Tangani Banjir

Senin, 8 Februari 2021 05:45 WIB
Bandara Ahmad Yani Semarang. (Foto : Istimewa).
Bandara Ahmad Yani Semarang. (Foto : Istimewa).

 Sebelumnya 
Melihat akses jalan menuju bandara yang masih terendam banjir, Tim Petugas Bandara Ah­mad Yani Semarang mengako­modir calon penumpang yang telah ada di bandara untuk dapat keluar. Dengan cara mengantar ke depan Museum Ronggowarsi­to menggunakan truk Lanumad.

Lalu, Tim ngkasa Pura I Kan­tor Cabang Bandara Semarang melakukan pengeringan menggu­nakan 54 pompa untuk menyedot genangan air yang tersisa.

Selain itu, dilakukan juga pembersihan area runway menggunakan kendaraan runway sweep­er untuk membersihkan Foreign Object Damage (FOD), serta genangan air di area runway dan taxiway.

Rel Tergenang

Baca juga : Dari Bandara Ahmad Yani, BKS Tinjau Banjir Di Stasiun Tawang

Jika bandara sudah mulai ber­jalan normal, tidak demikian dengan kereta api. Kepala Humas Daerah Operasi (Daop) 4 Sema­rang Krisbiyantoro mengaku, masih ada beberapa titik rel kereta yang tergenang hingga Minggu (7/2) pukul 06.00 WIB.

“Petak jalan (Stasiun Poncol) - (Stasiun) Tawang-Alastua masih belum bisa (dilalui),” aku Kris­biyantoro saat dihubungi Rakyat Merdeka.

Karenanya, sejumlah per­jalanan kereta api (KA) ikut terdampak. Sehingga perlu di­lakukan pola perubahan operasi, khususnya pengalihan rute Kere­ta pi Jarak Jauh (KAJJ).

Dia mencontohkan, KA Argo Bromo Anggrek dan KA Dhar­mawangsa dengan jadwal ke­berangkatan Minggu (7/2) pagi dari Turi Surabaya, seharusnya melewati Semarang, terpaksa berhenti di Stasiun Gambringan.

Baca juga : BKS-Ganjar Bahas Penanganan Banjir Di Bandara Ahmad Yani Semarang

Lalu, dialihkan dialihkan rute perjalanannya melalui lintas Selatan lewat Solo-Yogya-Pur­wokerto-Cirebon.

“Ada juga Kereta Api Ma­harani dari Surabaya tujuan Semarang, hanya berakhir di Sta­siun Brumbung. Pola operasinya, penumpang dioper (pindahkan) menggunakan bus,” ungkapnya.

Sedangkan untuk KA lokal Kaligung relasi Semarang-Tegal berjalan normal.

“Arah barat (jalur lintas barat) aman. Kami mohon maaf atas gangguan perjalanan kereta api,” ucapnya.

Baca juga : Banjir Surut, Bandara Ahmad Yani Kembali Dibuka

Seperti diketahui, jalur lintas utara petak jalan Stasiun Poncol-Tawang dan Stasiun Tawang-Alastua, sempat terendam banjir hingga kedalaman air mencapai 30 cm di atas kepala rel.

Pihak KAI telah melakukan se­jumlah langkah agar jalur kereta dapat kembali berfungsi. [IMA]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.