Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Sufmi Dasco Ahmad Pimpin Upacara HUT Ke-60 Menwa Jayakarta

Sabtu, 21 Mei 2022 14:09 WIB
Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad (kedua kiri) menghadiri upacara HUT ke-60 Menwa Jayakarya, di Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Sabtu (21/5) pagi.
Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad (kedua kiri) menghadiri upacara HUT ke-60 Menwa Jayakarya, di Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Sabtu (21/5) pagi.

RM.id  Rakyat Merdeka - Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad menjadi inspektur dalam upacara HUT ke-60 Resimen Mahasiswa (Menwa) Jayakarya, di Politeknik Ahli Usaha Perikanan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Sabtu (21/5) pagi. Pada kesempatan ini, Dasco mengenakan seragam Menwa lengkap dengan baret ungu.

Ketua Harian DPP Partai Gerindra itu menegaskan, Menwa Jayakarya merupakan cikal bakal lahirnya resimen mahasiswa. “Sehingga pada hari ini kita memperingati hari lahirnya Menwa Jayakarta yang ke-60,” ucap Dasco, usai upacara.

Baca juga : Sah, Adik Kandung Ajudan Wapres Pimpin Yayasan Waqaf Al Muhajirien Jakapermai

Dasco melanjutkan, dalam perjalananya, Menwa sudah mengalami manis, pahit, dan getirnya tiga era pemerintahan. Baik itu era Orde Lama, Orde Baru, maupun Orde Reformasi. “Sehingga ke depanya diharapkan pembinaan Resimen Mahasiswa bisa lebih baik lagi dan berkarya lebih baik lagi untuk bangsa dan negara,” ucapnya.

Dasco juga berharap, ke depan Menwa dapat menjadi garda terdepan dalam bela negara serta menjadi magnet bagi pemuda dan masyarakat dalam menumbuhkan kesadaran bela negara. “Semoga dengan berbagai ikhtiar yang kita lakukan, ke depannya kita bisa menyaksikan lebih luas pengabdian Menwa bagi bangsa Indonesia,” ungkapnya.

Baca juga : Di Hadapan ASN, Khofifah: Pemimpin Harus Melayani Rakyatnya

Di akhir pidatonya, Dasco mengucapkan Dirgahayu ke Resimen Mahasiswa Jayakarta. "Selamat ulang tahun ke-60, semoga Resimen Mahasiswa Jayakarta semakin berintegritas, mampu berkolaborasi dengan semua stakeholder, serta peduli akan eksistensi bangsa dan negara," ucapnya.

Pada kesempatan ini, nampak hadir Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. Usai upacara, Dasco berkesempatan memantau jalannya proses donor darah dan vaksin yang diselenggarakan di lokasi.■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.