Dark/Light Mode

Kuatkan Pasukan Darat, Garda Bangsa Siapkan Cak Imin Capres 2024

Kamis, 2 Desember 2021 15:07 WIB
Training of Trainer Nasional Akademi Kader Militan (Akmil) DKN Garda Bangsa, di Hotel Aryaduta, Menteng, Jakarta, Rabu (1/12). (Foto: Dok. Garda Bangsa)
Training of Trainer Nasional Akademi Kader Militan (Akmil) DKN Garda Bangsa, di Hotel Aryaduta, Menteng, Jakarta, Rabu (1/12). (Foto: Dok. Garda Bangsa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua Dewan Koordinasi Nasional (DKN) Garda Bangsa Tommy Kurniawan terus mematangkan dan mempersiapkan seluruh kadernya di berbagai wilayah untuk menghadapi Pemilu 2024. Ini dilakukan untuk menguatkan pasukan mendukung sekaligus memuluskan langkah Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar untuk menjadi Capres di 2024.

Salah satu langkah yang dilakukan anggota Komisi IV DPR ini adalah dengan menggelar Training of Trainer Nasional Akademi Kader Militan (Akmil) DKN Garda Bangsa, di Hotel Aryaduta, Menteng, Jakarta, Rabu (1/12).

"Sekarang kita menyiapkan pasukan daratnya untuk menyiapkan Gus Ketum (Cak Imin) menjadi Presiden. Tujuan dan inti acara ini untuk membikin pasukan darat untuk memenangkan PKB dan Gus Ketum," kata Tommy, dalam keterangan yang diterima redaksi, Kamis (2/12).

Baca juga : Gandeng Seniman Nusantara, MPR Siapkan Lagu Pilar Bangsa

“Kita semua akan terus bergerak, konsolidasi dengan satu tujuan memuluskan langkah Gus Muhaimin sebagai Capres 2024 mendatang,” sambung pria yang akrab disapa Tomkur ini.

Di lokasi yang sama, Muhaimin mengatakan, kehadiran Akmil DKN Garda Bangsa penting bagi PKB dalam mempersiapkan Pilpres 2024. Ia bersyukur dengan kehadiran Akmil DKN Garda Bangsa yang nantinya akan terus berjuang bersama menuju target yang akan dicapai.

Cak Imin melihat, konstelasi politik sudah dirasakan dari sekarang. Mengingat, tak ada calon petahana dalam Pilpres 2024. Pilpres 2024 terbuka luas bagi siapa pun.

Baca juga : Dukung DBON, Gibran Siapkan Solo Jadi Destinasi Sport Tourism

"Siapa pun memiliki kesempatan, baik legislatif maupun eksekutif. Di legislatif, peta politiknya sangat keras kompetisinya. Karena memang ada yang bilang anggota DPR gila karena berita-berita negatif dan positifnya gila. Bahkan sebelum pileg pun gila karena peluangnya kecil," ucapnya.

Dia mengakui, kompetisi untuk pilpres atau pun pileg sangat sulit. Kendati demikian, Cak Imin menegaskan, PKB tidak akan pernah gentar apa lagi mundur dalam kontestasi politik tersebut.

"Kita tak pernah mundur untuk perjuangan ide-ide, untuk satu target kemuliaan bangsa ini. Yang tentu saja berdampak ke kemuliaan kita. Oleh karena itu, kaderisasi sangat penting menjadi modal dasar," kata Wakil Ketua DPR itu.

Baca juga : Usai Pertemuan Mega-Prabowo, Ganjar Masih Punya Harapan Maju Pilpres 2024

Cak Imin menambahkan, organisasi besar akan menjadi kekuatan politik besar. Kekuatan itu penting untuk mewujudkan cita-cita dan menyerahkan masyarakat.

"Kasih tahu ke kader jalan cepat mencapai cita-cita adalah jalan politik. Jalan mencapai kesejahteraan terwujud cepat. Muda berpengalaman, itu Garda Bangsa. Diperbanyak beraktivitas, pengalaman penting yang bisa mengatasi masalah. Rekrutmen harus terus berjalan," tutupnya.[WUR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.