Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Elektabilitas Prabowo Makin Mengkilap

Kamis, 9 September 2021 14:28 WIB
Prabowo Subianto (Foto: Istimewa)
Prabowo Subianto (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Elektabilitas Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto kini makin mengkilap.

Hasil riset Survey & Polling Indonesia (SPIN) menyebut, tingkat keterpilihan Prabowo sebagai Calon Presiden (Capres) di Pilpres 2024 mencapai 21,9 persen. Diikuti Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, yang masing-masing meraup angka 16,1 persen dan 15,6 persen. 

Direktur SPIN Igor Nainggolan menyebut, elektabilitas Anies dan Ganjar bisa saling menyalip, jika melihat tingkat toleransi kesalahan survei 2,4 persen.

Baca juga : Gabung Koalisi, Elektabilitas PAN Naik Signifikan

Nama lain yang masuk dalam kandidat potensial Pilpres 2024 versi SPIN adalah Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY (8,7 persen), Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (5 persen), serta Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno (4,9 persen).

Selain itu, SPIN juga merekam tingkat keterkenalan atau popularitas calon presiden.

Dalam kategori ini, Prabowo kembali menempati urutan pertama dengan popularitas sebesar 89,1 persen. Di bawah Prabowo, ada Sandiaga dengan popularitas 87,9 persen. Lalu ada Anies (87,7 persen), Ganjar (86,4 persen), dan AHY (86,1 persen).

Baca juga : Rakyat Restui Prabowo Nyapres Lagi

"Elektabilitas Pak Prabowo paling tinggi, popularitas dan akseptabilitas juga paling tinggi karena dia masih ada di hati masyarakat. Publik kembali memberi kesempatan kepada Pak Prabowo untuk maju lagi," ujarnya.

Survei SPIN pada 7-21 Agustus 2021 ini melibatkan 1.670 responden, yang ditentukan lewat metode multistage random sampling.

Tingkat toleransi kesalahan survei ini mencapai kurang-lebih 2,4 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen. [UMM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.