Dark/Light Mode

Gerakan Kaos Rakyat Sat Set Galang Dukungan Menangkan Ganjar-Mahfud Di Pilpres 2024

Senin, 18 Desember 2023 21:12 WIB
Dukungan dari rakyat untuk paslon nomor urut 3 Ganjar-Mahfud terus mengalir. Kali ini, giliran perkumpulan relawan dari Keluarga Alumni Gadjah Mada KAGAMA dan organ relawan lainnya di Daerah Istimewa Yogyakarta DIY yang menggerakkan dukungan untuk Ganjar-Mahfud. (Foto: Ist)
Dukungan dari rakyat untuk paslon nomor urut 3 Ganjar-Mahfud terus mengalir. Kali ini, giliran perkumpulan relawan dari Keluarga Alumni Gadjah Mada KAGAMA dan organ relawan lainnya di Daerah Istimewa Yogyakarta DIY yang menggerakkan dukungan untuk Ganjar-Mahfud. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Dukungan dari rakyat untuk paslon nomor urut 3 Ganjar-Mahfud terus mengalir. Kali ini, giliran perkumpulan relawan dari Keluarga Alumni Gadjah Mada (KAGAMA) dan organ relawan lainnya di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang menggerakkan dukungan untuk Ganjar-Mahfud.

Lewat Gerakan Kaos Rakyat, mereka mengorganisir dan menggalang dukungan ke Ganjar-Mahfud lewat gotong royong partisipasi rakyat dengan sablon kaos gratis.

Arya Yudha, salah satu inisiator Gerakan Kaos Rakyat mengatakan gerakan itu murni muncul dari pendukung Ganjar-Mahfud yang ingin berkontribusi dalam menggalakkan dukungan. Dia menyebutkan bahwa Gerakan Kaos Rakyat nantinya juga akan lebih dimasifkan hingga ke seluruh penjuru negeri.

"Ini adalah sebuah gerakan muncul dari bawah yang kita namakan gerakan kaos rakyat. Nanti hal ini akan diteruskan di seluruh pelosok negeri seluruh Indonesia dengan kemandirian dan gotong royong," ujar Arya di Badai Resto, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman, DIY pada Senin (18/12/2023).

Baca juga : Ribuan Buruh KSBSI Di Jambi Dukung Ganjar-Mahfud Di 2024

Pada kesempatan itu, turut hadir sejumlah perwakilan organ relawan Ganjar-Mahfud baik dari KAGAMA dan pendukung lainnya dari DIY. Arya menjelaskan, Gerakan Kaos Rakyat akan mengumpulkan dukungan sebesar-besarnya untuk Ganjar-Mahfud lewat sablon gratis yang memiliki posko di Jalan Melatiwetan Nomor 38, DIY. 

Seluruh pendukung Ganjar-Mahfud dapat mendatangi langsung rumah posko tersebut untuk menyablon kaos secara gratis.
 
"Ciri dari gerakan ini adalah partisipatif masyarakat. Khusus Jogjakarta nanti poskonya diawali ada di Melati Wetan nomor 38 dan gerakan ini diinisiasi Mbak Widjayanti pemilik rumah di Melatiwetan nomor 38," jelas Arya.

Adapun desain sablon gratis yang disediakan Gerakan Kaos Rakyat sebanyak 9 desain. Antara lain bertuliskan Sat Set, Tas Tes, Ganjar Bangkit dan Salam 3 Jari.

"Desainnya ada sekitar 9 desain, sat set, tas tes, Ganjar Bangkit dan dari TPN juga ada. Ini adalah ciri gotong royong mencirikan kegotongroyongan," tutur Arya.

Baca juga : Pedagang Sate Padang Dukung Mahfud Jadi Cawapres

Arya berharap, jika Ganjar-Mahfud memenangkan kontestasi politik 2024 mendatang maka akan dikenang sebagai kemenangan rakyat yang gotong royong dan sepenuh hati mendukung Ganjar-Mahfud.

"Jadi kemenangan Ganjar-Mahfud nanti tidak lepas dari kerja-kerja relawan dan masyarakat dengan sistem gotong royong," ungkap Arya.

Lebih lanjut Ganjar yang juga datang langsung ke lokasi berterima kasih atas partisipasi dan dukungan yang diberikan untuk Ganjar-Mahfud.

Capres berambut putih itu memuji semangat para relawan yang secara sukarela membangkitkan semangat dukungan secara murni dari rakyat.

Baca juga : Di Sela-Sela Pesta Rakyat #19, Puluhan Ribu Warga Pati Dukung Ganjar-Mahfud 2024

"Ini ya, bismillahirrohmanirahim. Oh ini jadinya sat set belakangnya tas tes. Mantap ini. Oh iya ya terima kasih, keren keren," ucap Ganjar.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.