Dark/Light Mode

Diwacanakan Dampingi Kaesang

Ketua DPC Gerindra Nyaleg Provinsi Jabar

Minggu, 2 April 2023 07:35 WIB
Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Depok, Pradi Supriatna. (Foto: Republika/Rusdy Nurdiansyah)
Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Depok, Pradi Supriatna. (Foto: Republika/Rusdy Nurdiansyah)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua Harian Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Ganjar-Pranowo (GP) Center, Thomas Djunianto menegaskan, wacana pengusungan putra Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep sebagai bakal calon Wali Kota Depok, bukan isapan jempol.

Menurutnya, GP Center sudah menyiapkan deklarasi pencalonan Kaesang sebagai bakal calon Wali Kota Depok Periode 2024-2029.

“Selama kepemimpinan PKS, Depok kurang berkembang dan maju bagi masyarakat luas. kem­ajuan hanya bagi atau dinikmati oleh kelompok tertentu saja,” kata Thomas melalui keterangannya, kemarin.

Meski belum tentu maju, be­berapa opsi nama mulai digagas, untuk menjadi bakal pandamping Kaesang Pangarep di Pemilu Kepala Daerah (Pilkada) Kota Depok 2024. Salah satunya, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Depok, Pradi Supriatna.

Baca juga : SIM Keliling Tangerang Kota 1 April, Hadir Di City Mall Pasar Baru

Dikonfimasi terpisah, Pradi Supriatna punya jawaban tegas. Ia mengaku sedang fokus untuk menghadapi atau maju sebagai bakal calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat, pada ge­laran Pemilu Legislatif (Pileg) mendatang.

“Saya tidak akan mencalonkan menjadi Wakil Wali Kota. Saya juga tidak mengenal figur beliau (Kaesang Pangarep), selain putra Pak Presiden,” ujar Pradi.

Diketahui, putra Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep tiba-tiba diusung warganet untuk menjadi Wali Kota Depok Periode 2024-2029. Kabar bermula saat ada sebuah cuitan yang mengunggah foto suami Erina Gudono lengkap dengan tagline-nya.

Foto berlatar belakang warna merah itu bertuliskan ‘Kaesang untuk Warga Kota Depok yang Ceria’ ramai dikomentari. Setelah ditelusuri, poster tersebut ternyata dibuat oleh relawan Ganjar Pranowo Center (GP Center).

Baca juga : Awas, Jangan Mudah Tergiur Promo Murah

Banyak warganet yang mengomentari cuitan tersebut. Tak sedikit warganet yang setuju untuk mengusung Kaesang maju menjadi Walikota Depok. Ada pula warganet yang tak setuju.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Depok, Hendrik Tangke Allo mengaku belum menge­tahui isu yang viral di media sosial (medsos) itu. “Kok baru tau saya,” ujar Hendrik.

Ia pun mengaku tak melarang adanya kelompok masyarakat yang mau mengusulkan pencalo­nan Kaesang. Namun, kata dia, pengurus DPC PDI Perjuangan belum memikirkan Pilkada Kota Depok 2024, karena tengah memikirkan persoalan yang dihadapi masyarakat.

“Kami belum berbicara bagaimana untuk Pilkada. Masih jauh. Saat ini, kami masih fokus mengikuti tahapan untuk Pemilu Lgislatif (Pileg) 2024,” ucap Hendrik.

Baca juga : Rafael Alun Dikabarkan Hendak Kabur Ke Luar Negeri, KPK: Hadapi Saja Prosesnya

Soal siapa calon Wali Kota Depok yang diusung, lanjut dia, DPC PDI Perjuangan Kota Depok perlu mendapatkan keputusan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) dan Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.

“Itu mekanisme di partai kami. Pilkada merupakan. keputusan keputusan DPP dan Ibu Ketua Umum,” tegas dia. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.