Dark/Light Mode

MotoGP

Marquez Konsisten Haus Gelar

Rabu, 26 Juni 2019 05:50 WIB
Marc Marquez mendapat dukungan dari para penggemarnya di GP Catalunya pekan lalu. (Foto : twitter@marcmarquez93)
Marc Marquez mendapat dukungan dari para penggemarnya di GP Catalunya pekan lalu. (Foto : twitter@marcmarquez93)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pebalap Honda, Marc Marquez masih haus gelar. Dia enggan bersantai saat balapan MotoGP Belanda, akhir pekan ini sekalipun papan skor memposisikan dirinya di puncak. Marquez masih unggul 37 poin atas rival terdekatnya Andrea Dovizioso.

Marquez menjalani musim dengan sangat baik pada MotoGP musim ini. Di tujuh balapan yang sudah berlangsung, rider asal Spanyol ini berhasil meraih enam kali podium, termasuk meraih empat kemenangan di Argentina, Spanyol, Prancis, dan, Catalunya.

Baca juga : Latihan, Lorenzo Terpelanting

Marquez, kini berada di posisi puncak dengan koleksi 140 poin. Kondisi ini tak membuat Marquez besar kepala. Di Sirkuit Assen, Belanda nanti, segalanya bisa terjadi. Dia menyadari jika Assen bukanlah sirkuit favoritnya.

Juara dunia MotoGP lima kali tersebut pun secara terang-terangan mewaspadai ancaman dari para pesaingnya dari tim Yamaha serta Suzuki. Hal itu sempat terlihat ketika tampil di Catalunya. “Kami harus hati-hati karena Yamaha dan Suzuki bakal tampil baik di sana. Merekalah rival yang harus dikalahkan. Assen adalah pekan balap di mana kemenangan akan diperebutkan semua orang,” ucap Marquez dikutip Marca.

Baca juga : Lorenzo Tak Termaafkan

Unggul dalam pengumpulan poin, tak lantas Marquez tak sombong. “Setiap tahun, Anda pasti ingin lebih baik. Inilah hal yang saya lakukan sekarang dan akan tetap saya lakukan di masa depan,” ucapnya. [BSH]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.