Dark/Light Mode

Liga 1 Indonesia

Bali United Lawan Persik, Nadeo Bakal Absen

Jumat, 26 Agustus 2022 09:50 WIB
Kiper Bali United, Nadeo Arga Winata. (Foto : Baliutd)
Kiper Bali United, Nadeo Arga Winata. (Foto : Baliutd)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kiper utama Bali United, Nadeo Arga Winata dipastikan absen pada laga melawan Persik Kediri pada lanjutan Liga 1, Sabtu (27/8) pukul 16.00 WIB.

Nadeo, pemilik nomor punggung 1 ini akan absen pada laga kontra dengan tim kota kelahirannya kartu merah yang dia terima di laga melawan Persib Bandung beberapa waktu lalu. 

"Saya tetap yakin bahwa semua tim Liga 1 musim ini setara dan berpeluang memberikan yang terbaik. Tidak berpatokan pada hasil terakhir, karena menjalani pertandingan yang baru, semua tim memiliki semangat dan motivasi berbeda yang ingin meraih kemenangan," jelas Nadeo. 

Absennya Nadeo pada laga pekan ketujuh ini memberikan kesempatan pada dua penjaga gawang lainnya. M. Ridho yang masuk pada laga kontra Persib kalu lalu sukses membuktikan kualitasnya dan membawa Serdadu Tridatu menang atas Maung Bandung. 

Baca juga : PSSI Pastikan Nggak Ada Klub Terlibat Judi Online

Begitu juga Rakasurya Handika. Kiper muda ini juga memiliki teknik dan reflek yang cukup baik saat menjalani laga uji coba dengan PSS Sleman musim ini. 

Sementara penjaga gawang terakhir, Komang Aryantara juga tengah sibuk pada kegiatan pemusatan latihan Timnas Indonesia U-20 di Jakarta. 

Bali United di atas angin menyusul hasil positif yang berhasil diraih dari dua laga tandang terakhir. Dari dua pertandingan tersebut, Fadil dan kolega sukses membawa pulang sembilan poin hasil dua kali kemenangan.

Rangkaian kemenangan pada laga tandang tersebut dibuka dengan sukses menaklukkan PS Barito Putera dengan skor akhir 2-1 (18/8). Lima hari berselang, tepatnya pada tanggal 23 Agustus, Bali United kembali berhasil menang 3-2 secara dramatis atas tim tangguh, Persib Bandung.

Baca juga : Luis Milla Siap Kerja Sama Dengan Skuad Maung Bandung

Kondisi tersebut berbanding terbalik dengan apa yang dialami oleh Persik. Sebab, skuad Macan Putih ini datang ke Pulau Bali dengan kondisi yang tidak baik.

Dari enam laga BRI Liga 1 musim ini, skuad racikan Coach Jan Saragih itu belum pernah meraih satupun kemenangan. Rohit Chand dan kolega sejauh ini menerima satu hasil imbang dan lima kali kalah beruntun.

Akibat hasil buruk tersebut, Persik hingga saat ini masih terjerembab di dasar klasemen sementara BRI Liga 1 dengan koleksi satu poin saja. Sementara itu Bali United bercokol di peringkat lima berkat koleksi 12 poin hasil empat kemenangan dan dua kekalahan.

Kondisi tersebut membuat secara di atas kertas, skuad Coach Teco memiliki peluang besar untuk meraih kemenangan ketiga di kandang. Hal tersebut juga didukung dengan catatan pertemuan dengan Persik.

Baca juga : Persik Vs Bali United, Waktu Singkat Jadi Kendala

Dari dua pertemuan pada musim lalu, Bali United sukses menyapu bersih dengan kemenangan. Kedua tim ini pertama kali berhadapan pada tanggal 27 Agustus 2021 dalam laga pembuka musim BRI Liga 1 2021/2022.

Pada saat itu, Bali United yang berstatus sebagai juara Liga 1 2019 harus melawan Persik yang merupakan juara Liga 2 2019. Skuad Serdadu Tridatu pun menang tipis 1-0 berkat gol Rahmat pada menit ke-83.

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.