Dark/Light Mode

Usai Libur, Milla Genjot Fisik Pemain Persib

Selasa, 11 Oktober 2022 14:35 WIB
Para pemain Persib saat latihan. (Foto : Persib)
Para pemain Persib saat latihan. (Foto : Persib)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kembali memulai latihan usai libur, pelatih Persib, Luis Milla langsung memberikan porsi latihan dengan intensitas cukup tinggi kepada anak asuhnya pada sesi latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Senin 10 Oktober 2022 petang. .

“Setelah tiga hari diliburkan, pemain akan mendapatkan latihan dengan intensitas tinggi pekan ini. Ya, seperti hari ini, kita lihat tim  berlatih dengan intesitas yang cukup tinggi,” ujar pelatih berpaspor Spanyol itu sesaat setelah sesi latihan petang berakhir dilansir laman resmi klub, Selasa (11/10).

Baca juga : Sambangi Surabaya, Relawan Deklarasi Dukung Puan Nyapres

Milla menambahkan, jeda sementara kompetisi Liga 1 2022/2023 ini pun akan dimanfaatkan untuk menempa ketahanan fisik seluruh pemain.

“Kami juga masih belum tahu kapan kompetisi akan berlanjut. Jadi, tim harus melanjutkan latihan dengan intensitas yang cukup tinggi dan meningkatkan kebugaran pemain dengan menambah latihan fisik,” kata eks pemain Real Madrid, Barcelonda dan Valencia tersebut.

Baca juga : Usut Tragedi Kanjuruhan, Fraksi PKB Minta Bentuk Pansus

Mengawali latihan, Milla sengaja mengadakan di petang hari. Biasanya, latihan berlangsung pagi atau sore hari.

Hanya tiga pemain yang absen dalam sesi latihan kali ini yaitu Robi Darwis, Ferdiansyah, dan Kakang Rudinato. Mereka sedang mengikuti pemusatan latihan Tim Nasional U-20 Indonesia.

Baca juga : Doa Dan Zikir Akbar Mak Ganjar Untuk Pemilu 2024

Sedangkan dua pemain lain yaitu Erwin Ramdani dan David Rumakiek masih latihan terpisah karena sedang menjalani pemulihan cedera. Keduanya melakukan latihan ditemani fisioterapi Benidektus Adi Prianto.

Diawali pemanasan, pemain langsung dibagi tiga kelompok untuk melakukan program rondo dan ditutup oleh small sided game. Berlangsung selama 90 menit, sesi latihan berakhir pukul 18.40 WIB. 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.