Dark/Light Mode

Liga Italia

AC Milan Vs Sassuolo, Rossoneri Butuh Kemenangan

Minggu, 29 Januari 2023 11:26 WIB
Para pemain AC Milan di pentas Liga Italia. (Foto : Ist)
Para pemain AC Milan di pentas Liga Italia. (Foto : Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - AC Milan akan menjamu Sassuolo pada laga lanjutan Serie A di San Siro, Minggu (29/1) nanti malam. Ini kesempatan Rossoneri bangkit usai mencatat trend negatif di lima laga terakhir.

Milan butuh kemenangan. Terakhir, Milan dihajar Lazio empat gol tanpa balas, usai lima laga terakhirnya gagal memetik satupun kemenangan. Dan sekarang, Milan harus menghadapi Sassuolo, lawan yang kerap merepotkan mereka.

Menurut catatan, pada pekan ke-4 musim ini, Milan hanya mampu bermain imbang 0-0 di markas Sassuolo. Sedangkan dalam tiga laga kandang terakhirnya melawan Sassuolo, Milan juga selalu gagal menang. Mereka imbang 0-0 pada musim 2019/2020, kalah 1-2 pada musim 2022/2021, dan kalah 1-3 pada musim 2021/2022.

Dalam lima laga terakhirnya, Milan ditahan imbang AS Roma 2-2, kalah 0-1 dari Torino di Coppa Italia, imbang 2-2 dengan Lecce, dipermak Inter Milan 0-3 di Supercoppa Italiana, dan dikuliti Lazio di Olimpico.

Baca juga : Misi Berat Special One

Milan sangat membutuhkan kemenangan atas Sassuolo. Sebab, kemenangan akan membuat mereka kembali percaya diri. Meski Sassuolo kerap merepotkan, peluang Milan untuk mengamankan tiga poin cukup terbuka. Sebab, Sassuolo saat ini sedang buruk-buruknya.

Sassuolo tanpa satupun kemenangan dalam delapan laga terakhirnya di Serie A. Mereka dua kali imbang dan enam kali kalah. Bagi Milan, Serie A menjadi satu-satunya kesempatan di kancah domestik, meski harus berjuang keras mengejar margin poin Napoli.

Skuad asuhan Stefano Pioli sejauh ini bertengger di posisi 2 dengan selisih 12 angka. Di sisi lain, mereka terancam terjun bebas andai tak kunjung menang. Milan hanya berselisih 3 poin dari Atalanta di peringkat 6.

Sedangkan situasi sama dihadapi Sassuolo yang tak pernah menang di 8 pertandingan beruntun Serie A. Namun hasil lumayan didapat di giornata terakhir dengan menahan imbang Monza 1-1.

Baca juga : Rossonerri Mimpi Buruk

Hasil itu memutus tren 4 kekalahan beruntun. Hanya saja, Sassuolo masih terbenam di posisi 17 atau berada di ambang degradasi. Sassuolo terpaut 5 angka dari Hellas Verona di posisi 18.

Namun, peluang Sassuolo menang masih terbuka lebar, karena Milan tengah diterpa badai cidera pemain. Terbaru, Theo Hernandez terpaksa absen di laga terakhir lantaran mengalami masalah kebugaran.

Namun ia dikabarkan siap menjalani pekan selanjutnya kontra Sassuolo. Lalu Olivier Giroud juga disebut sedang mengalami kelelahan pasca Piala Dunia. Masalahnya, ia juga belum sama sekali mencetak gol selama pekan-pekan paruh kedua.

Hanya saja, di putaran kedua musim ini Milan mulai kembali mendapatkan jasa Ballo Toure yang sebelumnya sempat mengalami cedera. Kehadirannya bakal menambah opsi Pioli di lini flank Rossoneri. Masalah yang paling disorot adalah rapuhnya lini belakang Milan.

Baca juga : Duh, AC Milan Dibantai Lazio 4-0

Mereka sejauh ini telah kebobolan 12 gol dalam 5 pertandingan terakhir, dan 8 diantaranya terjadi di Serie A. Sejauh ini, Milan telah kebobolan sebanyak 24 kali di Serie A. Artinya, sepertiga gol Milan tercipta dalam 3 pertandingan Serie A terakhir.

Kesulitan Milan juga diperparah dengan pergerakan transfer musim dingin yang dinilai seret. Sejauh ini, mereka baru mendatangkan Devis Vasquez di bawah mistar. Selebihnya, Milan belum mendatangkan nama anyar ke San Siro, guna menjawab persoalan tim sekaligus menambal terpaan cedera.

Zaniolo dari Roma menjadi perburuan yang santer terdengar meski sejauh ini belum dapat dipastikan ia akan berlabuh ke Milan. Di sisi lain, Rafael Leao sejauh ini masih belum hijrah dari Milan. Sebelumnya, ia juga santer diberitakan akan segera hengkang di musim dingin ini.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.