Dark/Light Mode

Lester Martinez Rajai Kelas Menengah Super WBC

Minggu, 25 Februari 2024 13:06 WIB
Lester Martinez. (Foto : Ist)
Lester Martinez. (Foto : Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Petinju Lester Martinez mencatat prestasi menang KO atas Ruben Angulo, pada Jumat (23/2/2024) malam.

Kemenangan Lester Martinez (17-0-0, 15 KO) dalam pertarungan di Parque de la Industria, Guatemala City, Guatemala ini merupakan kemenangan KO ke-15 dalam duelnya di kelas menengah super WBC Latino.

Sejak ronde pertama, Lester Martinez, petinju Guatemala, sudah menjatuhkan Ruben Angulo melalui pukulan ke kepala dan tubuh.

Dua pukulan cepat kiri dan kanan Lester Martinez di ronde ke-2 membuat Ruben Angulo kembali terjatuh dan tak bisa sepenuhnya bangkit ketika wasit mulai menghitung.

Dengan kemenangan itu, Lester Martinez merebut gelar lowong kelas menengah super WBC Latino.

Baca juga : Inter Milan Vs Juventus, Kans Penentu Raih Scudetto

Dikutip dari sportanews.com, Lester Martinez adalah petinju yang memulai debutnya pada 2019 dengan kemenangan KO ronde ke-2 atas petinju mantan juara dunia Ricardo Mayorga asal Nicaragua.

Pada pertarungan tinju dunia lainnya, mantan penantang juara dunia David Jimenez (15-1-0, 11 KO) asal Kosta Rika mengalahkan petinju Guatemala Pablo Macario (8-6-0, 4 KO) di kelas terbang. Skor pertarungan 100-90, 99-91, 98-92 untuk Jimenez.

Pada partai lainnya, Takuma Inoue berhasil mempertahankan gelar kelas bantam WBA setelah menang KO atas petinju Filipina Jerwin Anjacas.

Sedangkan Junto Nakatani dan Kosei Tanaka menjadi juara baru setelah mencatat kemenangan spektakuler atas lawannya.

Junto Nakatani menjadi juara baru kelas bantam WBC setelah menang TKO atas juara bertahan Alexandro Santiago.

Baca juga : Cak Imin Mau Slepet 100 Orang Terkaya Lalu Turukan Pajak Kelas Menengah

Sementara Kosei Tanaka merebut gelar lowong kelas terbang super/bantam junior WBO setelah menang angka atas Christian Bacasegua Rangel.

Kemenangan tiga petinju Jepang tersebut terjadi dalam pertarungan mereka di Kokugikan, Tokyo, Jepang, Sabtu (24/2/2024) malam.

Dalam pertarungan tersebut, adik kandung Naoya Inoue, Takuma Inoue (19-1-0, 5 KO) memaksa Jerwin Ancajas (34-4-2, 23 KO) menyerah di ronde ke-9.

Dua pukulan Takuma Inoue ke perut membuat Jerwin Ancajas kesakitan, lalu jatuh, dan tak bisa bangkit karena menahan sakit.

Ini merupakan salah satu penampilan terbaik Takuma Inoue ketika dia memperlihatkan kecepatan tangan, refleks cepat, dan determinasi tinggi.

Baca juga : Lestari: Bangun Kembali Kesadaran Cegah Penyebaran Covid-19

Sebelumnya, Takuma Inoue tak dikenal sebagai raja KO seperti sang kakak, Naoya Inoue.

Begitu Takuma Inoue dinyatakan menang, Naoya Inoue pun segera melompat ke atas ring tinju dunia untuk memberikan selamat kepada sang adik.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.