Dark/Light Mode

Barca Keok, Real Madrid Segel Gelar Liga Spanyol 2023/2024

Minggu, 5 Mei 2024 06:05 WIB
Selebrasi para pemain Real Madrid juara Liga Spanyol musim 2023/2024. (Foto : AFP)
Selebrasi para pemain Real Madrid juara Liga Spanyol musim 2023/2024. (Foto : AFP)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kekalahan Barcelona membawa berkah bagi Real Madrid. Los Galaticos lebih cepat memproklamirkan diri sebagai juara La Liga 2023/24 setelah Barcelona menelan kekalahan atas Girona.

Barcelona takluk lawan Girona dengan skor 2-4 pada laga atau Jornada ke-34 di Stadion Montilivi pada Minggu (5/5) dini hari WIB.

Barcelona sempat dua kali unggul melalui gol Andreas Christensen dan penalti Robert Lewandowski sebelum tim tuan rumah melakukan comeback berkat brace Portu, dengan dua lainnya lewat Artem Dovbyk, dan Miguel Gutierrez.

Baca juga : Jadi Ketum CFCD Lagi, Thendri Langsung Fokus Gelar ICA Dan ISDA 2024

Kekalahan ini membuat Barcelona tidak bisa lagi mengejar Real Madrid dalam klasemen saat ini. Barcelona saat ini turun ke peringkat tiga dengan 73 poin, tertinggal 14 poin dari Los Blancos, julukan Real Madrid.

Sedangkan Girona dipastikan lolos ke Liga Champions musim depan setelah menggeser Barcelona untuk menempati peringkat dua. Skuad asuhan Michel tersebut mengemas 74 poin.

Kemenangan ini mengantar Girona menyalip Barcelona ke peringkat dua klasemen sementara Liga Spanyol 2023/2024. Barcelona merosot ke peringkat tiga.

Baca juga : Hore, PSG Kunci Gelar Liga Prancis Musim 2023/2024!

Sebelumnya, Real Madrid mampu menambah tiga poin usai menang di pertandingan melawan Cadiz. Mereka menang 3-0 di Santiago Bernabeu. Tiga gol Madrid dicetak oleh Brahim Diaz, Jude Bellingham dan Joselu.

Keberhasilan Real Madrid menjadi juara La Liga musim ini menjadikan mereka tim dengan trofi La Liga terbanyak sepanjang sejarah.

Trofi musim 2023/2024 ini merupakan trofi ke-36 mereka sepanjang sejarah. Tidak ada tim yang punya lebih banyak trofi juara La Liga ketimbang Los Blancos.

Baca juga : Nadal Lewati Babak Ketiga Madrid Open 2024

Rival mereka, Barcelona hanya memiliki total 27 trofi juara sepanjang sejarah.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.