Dark/Light Mode
BREAKINGNEWS
- Jam 10 Pagi Ini, Jenazah Artidjo Dikebumikan Di Komplek Pemakaman UII Yogyakarta
- PPKM Mikro Di Jakarta Mulai Hari Ini, Headway MRT Jadi 10 Menit
- Berlaku Hari Ini, Ini Daftar Mobil Yang Dapat Diskon PPnBM
- Gibran Jadi Walkot, PDIP Ajak Karang Taruna Bumikan Pancasila Di Era Milenial
- Putra Mendiang Ventje Rumangkang Tolak KLB Ilegal Partai Demokrat

RM.id Rakyat Merdeka - Barcelona kembali gagal meraih poin penuh pada lanjutan La Liga, Minggu (20/12). Bek Barca Ronald Araujo minta para pemain Barca tidak nelangsa dan tetap fokus
Barcelona ditahan imbang 2-2 oleh Valencia di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol. Barca kini berada pada posisi kelima kini mengoleksi 21 poin.
Berita Terkait : Koeman Pede Barca Masih Bisa Juara
"Sungguh pahit bagi saya karena kami menginginkan tiga poin. Sayang sekali, kami harus mengakhiri laga dengan hasil imbang. Kami membuat beberapa kesalahan di belakang yang seharusnya tidak dilakukan, kami harus memperbaikinya,” ujar Araujo, sebagaimana dikutip dari Barca Blaugranes, Minggu (20/12).
Lionel Messi mencetak dua gol, tapi peluang mencetak gol jarang terjadi. "Sayang sekali karena kami memiliki peluang dan bola tidak masuk. Jika kami mencetak gol lagi, kami akan lebih santai,” lanjutnya.
Berita Terkait : Zidane : Jangan Bangga, Real Madrid Belum Juara
Usai menghadapi Valencia, Barcelona akan bertadang ke markaas Real Valladolid dalam pekan ke-15 Liga Spanyol 2020-2021. Laga itu akan berlangsung di Stadion Municipal Jose Zorrilla, Rabu 23 Desember 2020 dini hari WIB
“Kami harus memperbaiki kesalahan kami, tapi kami harus memikirkan laga pada Selasa (melawan Real Valladolid) dan memenangkan (pertandingan),” tukas Araujo. [IPL]
Tags :
Berita Lainnya