BREAKING NEWS
 

Emak AS Panik, Susu Bayi Langka, Bikin Formula Sendiri Jadi Trending Google

Reporter & Editor :
MELLANI EKA MAHAYANA
Kamis, 26 Mei 2022 11:18 WIB
Amerika Serikat sedang mengalami kelangkaan susu bayi. (foto Reuters/ilustrasi).

 Sebelumnya 
Pabrik Abbott di Michigan adalah salah satu pabrik susu bayi terbesar di AS. Termasuk susu dengan resep khusus untuk anak-anak yang punya alergi atau dengan kondisi metabolisme tertentu.

Kepala FDA AS (Badan Pengolahan Obat dan Makanan), Robert Califf mengakui bahwa penyelidikan itu lambat karena pandemi. Ia menambahkan, FDA tidak bisa memulai penyelidikan sampai akhir Januari karena karyawan Abbott dinyatakan positif Covid-19.

Baca juga : Lahirkan Ahli Terbaik, Gus Jazil Canangkan Quranic Center

Emak-emak panik melihat rak-rak persediaan kosong di pusat perbelanjaan. "Anda merasa sangat kalah karena seharusnya bisa memberi makan anak-anak Anda dan Anda tidak bisa karena tidak punya apa-apa," kata Brady, ibu yang memiliki putri berusia 15 bulan dan putra berusia dua bulan yang baru diadopsi, dilansir BBC, Kamis (19/5).

Brady dan kedua anaknya termasuk di antara jutaan keluarga Amerika yang berjuang untuk memberi makan anak-anak mereka di tengah kekurangan susu formula. Beberapa di antara mereka merasa sangat putus asa sehingga mereka mencoba membuat pengganti susu formula sendiri.

Baca juga : Della Dartyan, Sibuk Traveling Bikin Lupa Sama Mantan

Pencarian Google untuk cara membuat susu formula di rumah telah meningkat 2.400% dalam 30 hari terakhir. Analisis yang dilakukan perusahaan riset ritel Datasembly menemukan, 43% produk susu formula tidak tersedia secara nasional pada minggu pertama Mei, dan melonjak lebih tinggi di negara bagian seperti Tennessee, Texas, dan Iowa.

Di San Antonio, tempat Brandy tinggal, kekurangannya adalah 57% pada akhir April, menurut Datasembly dilansir dari BBC. Orang-orang berpenghasilan rendah sangat berjuang. Beberapa keluarga tidak dapat mengumpulkan persediaan dan harus berhadapan dengan kenaikan harga dari penjual sekunder atau harus membayar pengiriman dari pengecer online.***

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense