BREAKING NEWS
 

Bupati Lampung Timur Dan PHE OSES Pantau Pembersihan Minyak Dari Udara

Reporter : NUR ROCHMANNUDIN
Editor : FAQIH MUBAROK
Minggu, 24 Juli 2022 10:43 WIB
PHE OSES beserta Bupati Lampung Timur bersiap lakukan pemantauan lewat udara (fly over) di Labuhan Maringgai, Kamis (21/7). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Untuk mengetahui kondisi terupdate laut dan pesisir di Labuhan Maringgai, PHE OSES beserta Bupati Lampung Timur lakukan pemantauan lewat udara (fly over), Kamis (21/7).

Didampingi oleh Kepala Dinas LH Kabupaten Lampung Timur, Kepala Bapenda dan Camat Labuhan Maringgai, tim bersama-sama memastikan penanggulangan dan pembersihan dilakukan secara tepat, cepat dan efektif.

Menggunakan armada chopper, Pemerintah Daerah Lampung Timur bersama tim dari PHE OSES berangkat dari Bandara Pondok Cabe Jakarta.

Baca juga : Bupati Lampung Timur Awasi Penanganan Pembersihan Ceceran Minyak

Terbang rendah di ketinggian 1.000 feet atau kurang dari 300 meter menyusuri pesisir, tim bisa melihat kondisi perairan dan pesisir yang terpantau clear.

Adsense

Pemantauan udara dilanjutkan ke fasilitas produksi PHE OSES dan melihat operasional lepas pantai dimana terdapat beberapa kapal yang siaga untuk menjaga perairan.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (LH) Lampung Timur Andi Kristianto ST mengungkapkan jika kondisi perairan dan pesisir bersih.

Baca juga : BSI Dan LPEI Genjot Ekspor Nasional Lewat Pembiayaan Syariah

"Monitor dari udara, pembersihan di pesisir Labuhan Maringgai tertangani dengan baik dan tidak terlihat ada ceceran minyak," katanya dalam keterangan resmi yang diterima RM.id, Minggu (24/7).

Hingga kini, PHE OSES sudah melakukan pembersihan di 6 lokasi di pesisir Labuhan Maringgai. Tim akan terus standby untuk melakukan pembersihan secara kontinyu hingga tidak ada lagi ceceran yang sampai ke daratan.

Bupati Lampung Timur Dawam Rahardjo menyampaikan, jika pihak Pemerintah akan terus berkoordinasi dengan PHE OSES untuk memastikan pembersihan dilakukan hingga tuntas.

Baca juga : Pria Ini Sebar Brosur Dan Gelar Sayembara Cari Istri

"Kami akan melanjutkan pengawasan langkah-langkah penanganan yang dijalankan oleh perusahaan," pungkasnya. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense