BREAKING NEWS
 

Cegah Klaster Baru Libur Panjang

Isolasi Mandiri Selama 10 Hari Tes PCR Dulu Sebelum Ngantor

Reporter : AHMAD LATHIF ROSYIDI
Editor : FITRIYANA YULIANTI
Selasa, 5 Januari 2021 05:15 WIB
Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin. (Foto : Istimewa).

RM.id  Rakyat Merdeka - Liburan panjang Natal dan Tahun Baru (Nataru) telah berakhir. Yang mau ngantor, isolasi mandiri. Bila tes PCR, lebih baik lagi.

Libur Natal dan Tahun Baru telah berakhir. Pemerintah meminta masyarakat yang sudah kembali dari liburan untuk melakukan isolasi mandiri di rumah. Hal itu demi memastikan diri tidak tertular virus Covid-19.

“Pulang liburan, jangan langsung semuanya bergerak ke mana-mana. Kalau bisa 5 atau 10 hari dulu di rumah sampai ter­bukti kita sehat, baru bekerja kembali,” kata Menteri Kesehatan (Menkes), Budi Gunadi Sadikin, usai melakukan inspeksi mendadak (sidak) kesiapan RSUP Fatmawati dan RSUD Pasar Minggu, Jakarta.

Baca juga : Setiap Rumah Wajib Punya Kader Corona

Menurutnya, penerapan protokol keseha­tan oleh masyarakat akan sangat membantu penanganan Covid-19. Terutama, bagi tenaga medis yang bekerja di rumah sakit. Apalagi, sudah banyak tenaga medis yang gugur di masa pandemi ini.

“Tolong hormati mereka. Kita memastikan diri kita sehat begitu pulang dari liburan,” pinta eks bankir ini.

Budi mengatakan, rumah sakit yang melayani pasien Covid-19 adalah tanggung jawab Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Untuk itu, Kemenkes selalu menjaga komunikasi dengan para pimpinan, pemerintah daerah, kepala dinas kesehatan, untuk memastikan kesiapan rumah sakit di wilayahnya dalam menangani Covid-19.

Baca juga : Pemerintah Tetap Beri Bantuan Iuran Peserta JKN-KIS Mandiri Kelas 3 Di Tahun 2021

Beberapa hari terakhir, Budi mengaku, sudah mendatangi RSUPN Cipto Mangunkusumo, RSUP Fatmawati dan RSUD Pasar Minggu Jakarta. Dia juga akan menin­jau beberapa rumah sakit di luar kota untuk memastikan kesiapan penanganan Covid-19, terutama pasca libur panjang. “Kami siap-siap dari sisi bed-nya, dokternya, perawatnya, obatnya,” kata dia.

Netizen pun mendukung upaya Budi mencegah penularan Covid-19 pasca liburan. Masyarakat yang sehabis liburan ke luar kota, sebisa mungkin melakukan isolasi mandiri di rumah masing-masing untuk mencegah penyebaran Covid-19.

“Pak Menkes minta masyarakat yang liburan untuk isolasi mandiri di rumah dulu selama 5-10 hari biar nggak nularin yang lain,” tegas Dax_Dananto.

Adsense

Baca juga : Klaster Keluarga Muncul Karena Isolasi Mandiri Kurang Efektif

Seruan serupa dilontarkan @HerommyDimas. Dia meminta masyarakat yang habis liburan untuk isolasi mandiri, biar pun merasa sehat. “Karena bisa jadi badanmu kuat, tapi orang lain belum tentu sekuat kamu,” katanya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense