BREAKING NEWS
 

Idris Laena Tebar Ribuan Sembako Untuk Warga Bekasi

Reporter : ROMDONY SETIAWAN
Editor : FAQIH MUBAROK
Jumat, 29 April 2022 19:36 WIB
Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Satuan Karya (Satkar) Ulama Indonesia Idris Laena membagikan 2500 bingkisan Lebaran berupa sembako kepada warga Rawa Lumbu, Bekasi Timur, Kamis (28/4). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Satuan Karya (Satkar) Ulama Indonesia Idris Laena tak lelah menebar kebaikan dengan berbagi terhadap sesama di penghujung bulan Ramadan.

Kali ini, Idris yang juga Ketua Fraksi Golkar MPR ini membagikan 2500 bingkisan Lebaran berupa sembako kepada warga Rawa Lumbu, Bekasi Timur, Kamis (28/4).

Baca juga : Sambut Lebaran, FIFGROUP Sebar Bingkisan Untuk Mitra Dan Masyarakat

"Saya ingin ikut berbagi dengan masyarakat sekitar. Saya berharap bingkisan diterima, bermanfaat sebagai tali kasih kami terhadap warga Rawa Lumbu," kata Idris saat membagikan sembako kepada warga Rawa Lumbu, Bekasi Timur, Kamis (28/4).

Adsense

Pemilihan Rawa Lumbu, tak lepas dari keberadaan Alexandria Islamic School di lokasi tersebut. Seperti diketahui, Idris adalah pendiri sekolah internasional di wilayah Bekasi ini.

Baca juga : Di Markas Ganjar, Puan Bakal Cek Harga Sembako Dan Hadiri Pembukaan Program Air Bersih

Selain di Rawa Lumbu, Idris Laena juga telah membagikan 7500 paaket sembako untuk warga di Kabupaten Kampar, Kuansing, Pelalawan, Inhil dan Inhu, di Provinsi Riau di daerah pemilihannya. Sehingga secara keseluruhan, sembako yang telah ia bagikan 10.000 paket.

Dikatakan Idris, aksi tali asih dan peduli ini sesuai dengan arahan Ketua Umum DPP Partai Golkar sekaligus Ketua Dewan Penasehat Satkar Ulama Indonesia, Airlangga Hartarto.

Baca juga : Tak Cuma Riau, Ribuan Paket Sembako Kapolri Juga Disalurkan Buat Buruh Sumsel

"Diharapkan agar seluruh kader selalu berbagi dengan masyarakat. Agar masyarakat dapat merasakan keberadaan Partai Golkar, Bapak Airlangga Hartarto, maupun Satkar Ulama Indonesia," pungkas Idris. [ONI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense