Dark/Light Mode

Maruf Sambut Deddy Corbuzier dengan Sebutan Anak Kita

Jumat, 21 Juni 2019 21:11 WIB
Cawapres 01 Maruf Amin saat menerima Deddy Corbuzier bersama Gus Miftah (kanan) dan Uztadz Yusuf Mansyur, di Menteng, Jakarta Pusat, Jumat petang (21/6). (Foto: Antara)
Cawapres 01 Maruf Amin saat menerima Deddy Corbuzier bersama Gus Miftah (kanan) dan Uztadz Yusuf Mansyur, di Menteng, Jakarta Pusat, Jumat petang (21/6). (Foto: Antara)

RM.id  Rakyat Merdeka - Cawapres 01 Ma'ruf Amin ikut senang dengan masuk Islamnya Deddy Corbuzier. Saking senangnya, Ma’ruf sampai menyebut Deddy sebagai anak.

Sore tadi, Ma’ruf menerima kunjungan rombongan Deddy Corbuzier, di kediamannya, di kawasan Menteng, Jakarta Pusat. Deddy datang bersama guru spiritualnya, Gus Miftah, dan pendakwah Uztadz Yusuf Mansyur.

Baca juga : Jinakkan Semburan Dusta dengan Kecerdasan Emosional

Seperti dikutip antaranews.com, dalam pertemuan itu, Ma’ruf langsung mengajak Deddy bersama rombongan untuk melaksanakan salat magrib berjamaah dan beramah-tamah. Deddy pun tampak khusuk menjalankan ibadah salat magrib tersebut.

Dalam ramat tamah, Ma’ruf mengungkapkan rasa syukurnya atas hidayah yang membuat Deddy memutuskan mengucapkan kalimat syahadat. "Malam ini saya merasakan suatu rahmat Allah turun dengan telah diberikan hidayah saudara kita, anak kita Deddy Corbuzier. Ini benar-benar kita syukuri," ujar Ketua Umum MUI ini.

Baca juga : Banyak Youtuber dan Selebgram Baru, Bisnis MUA Makin Kinclong

Dengan nuansa kekeluargaan, Ma'ruf menjamu makan malam dan memberi nasehat kepada Deddy agar tetap menjaga keimanannya setelah menjadi mualaf. 

"Semoga anak saya ini diberkati Allah, dibimbing Allah dan menjadi orang yang sangat baik. Tidak mesti yang lama lebih baik, bisa saja orang baru tapi bisa jadi lebih baik," ujar Ma'ruf.

Baca juga : Ngawur, Samakan Jokowi dengan Orba

Selain itu, Ma'ruf juga menyarankan agar Deddy memberi nama tambahan Islam seperti Ahmad atau Muhammad. "Pilih mana yang enak. Enggak usah susah-susah, enggak usah diubah. Tambahin saja," sarannya. [USU]
 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.