Dark/Light Mode

Carissa Puteri

Main Nintendo Bareng Anak

Senin, 17 Desember 2018 13:52 WIB
Carissa Putri (Foto: IG @carrisa_putri)
Carissa Putri (Foto: IG @carrisa_putri)

RM.id  Rakyat Merdeka - Gawai digandrungi orang dari segala umur termasuk anak-anak. Carissa Puteri adalah salah satu tipe orang tua yang tidak melarang anak mengakses gawai. Namun menerapkan batasan agar anak bisa kenal gawai tapi tidak kecanduan. Putra sulungnya, Quenzino sedang menggandrungi konsol game yang kerap dimainkan bersama bintang film Ayat- Ayat Cinta ini. 

“Dia lagi suka main Nintendo, kan lagi balik lagi ya Super Mario Bros, dia heboh banget sama Mario, ”kata Carissa.  Ia membuat aturan agar Quenzino disiplin bermain konsol game. Acara main game ditiadakan sepanjang hari bersekolah, yakni Senin hingga Kamis. 

“Karena sudah mau libur sekolah, di sekolahnya dia sudah tidak banyak belajar, jadi dibolehkan sehari main satu jam tiap Senin sampai Kamis, ”tutur ibu dua anak ini.  Sibuk dengan beragam aktivitas, dari mulai jadwal syuting hingga bisnis kuliner, Carissa ternyata masih sempat mengurusi anak-anak dengan baik. Caranya pun menurutnya tak begitu sulit, karena hanya membutuhkan waktu 10 menit sehari untuk membuat ikatan batin dengan anak semakin lekat. 

“Aku sama Quenzino itu selalu luangkan waktu untuk membacakan buku cerita. Dia senang sekali, terutama yang berhubungan dengan ensiklopedia hewan-hewan gitu, ”jelasnya.  Dalam membagi waktu, Carissa lebih fleksibel, bisa dilakukan di pagi, siang, atau malam hari. “Kadang aku bisa berjam-jam juga membacakan buku ke Q (Quenzino), efeknya dia jadi lebih perhatian. Pernah suatu ketika pergi ke supermarket, terus dia malah bantuin aku untuk mencari sayur, tanpa aku minta.” [TAR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.