Dark/Light Mode

Ada 3 Tahap Pemadaman Bergilir Hari Ini, Cek Daerah Anda

Senin, 5 Agustus 2019 11:56 WIB
Ilustrasi mati listrik (Foto: Istimewa)
Ilustrasi mati listrik (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Sehubungan masih adanya gangguan dalam sistem pendistribusian aliran listrik, PT PLN (Persero) masih memberlakukan tiga tahap pemadaman bergilir.

Berikut tiga tahapan pemadaman bergilir PLN hari ini:

Baca juga : Pasca Pemadaman Listrik, BRI Pastikan Operasional Bank Aman Terkendali

09.00-12.00 WIB

Pemadaman listrik mencakup wilayah sekitar Teluk Naga, Jl. Pasar Kemis, Jl. Raya Serang Balaraja, Serpong, BSD City, Bintaro, Kebon Jeruk, Bulungan, Tanah kusir, Menteng, Kedoya Raya, Ciputat, Pesangrahan, Bandengan, Kapuk Raya, Pantai Indah Kapuk, Cikokol, Serpong, Teluk Naga, Jl. Raya Legok, Jl. Raya Karawaci dan sekitarnya.

Baca juga : Beda Usia 22 Tahun Dengan DiCaprio, Morrone Dicemooh Netizen

13.00-16.00 WIB

Area pemadaman meliputi wilayah sekitar Jl. Bitung, Jl. Raya Pasar Kemis, Jl. Raya Serang Balaraja, Gading Serpong, Jl. Raya Legok, Jl. Raya Mauk, Grogol, Daan Mogot, Cengkareng, Jl. Kyai Tapa, Cengkareng, Ciledug, Daan Mogot, Kedoya Raya, Jl. Gajah Mada, Jl. Hayam Wuruk, Jl. Curug Raya, Jl. Raya Cipondoh, Jl. Bhayangkara Serpong, Alam Sutera dan sekitarnya.

Baca juga : Inilah 5 Titik Layanan SIM Keliling Hari Ini

16.00-19.00 WIB

Pemadaman dilakukan di daerah sekitar Jl. Kapuk Kamal, Jl. Batu Ceper Raya, Jl. Raya Serang, Kali Angke, Taman Anggrek, Tomang Raya, Jl. Kapuk Kamal Muara, Jl. Kapuk Kayu Besar, Jl. Setiabudi, Jl. Kuningan, Jl. Sudirman, Jl. Thamrin, Tanah Abang, Karawaci, Jl. Raya Pasar Kemis, Jatake dan sekitarnya. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.