Dark/Light Mode

Ekpedisi Kejar Mimpi Aceh

CIMB Niaga Kembangkan Potensi Pariwisata Dan Ekonomi Kreatif

Senin, 5 Juni 2023 16:10 WIB
CIMB Niaga melalui komunitas Kejar Mimpi menggelar Ekspedisi Kejar Mimpi Aceh. (Foto: Dok. CIMB Niaga)
CIMB Niaga melalui komunitas Kejar Mimpi menggelar Ekspedisi Kejar Mimpi Aceh. (Foto: Dok. CIMB Niaga)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) melalui komunitas Kejar Mimpi menggelar Ekspedisi Kejar Mimpi Aceh.

Kegiatan tersebut difokuskan pada pengembangan potensi masyarakat dalam bidang pariwisata dan ekonomi kreatif, serta memupuk semangat kejar mimpi bagi para pelajar di Kota Sabang melalui pendidikan.

Penyelenggaraan Ekspedisi Kejar Mimpi Aceh merupakan bagian dari komitmen CIMB Niaga untuk membantu generasi muda di Indonesia agar semakin berdaya dalam mewujudkan mimpi dan memberikan manfaat bagi sesama melalui berbagai kegiatan yang positif.

Baca juga : Indonesia Bisa Pimpin ASEAN Optimalkan Potensi Ekonomi Digital

Hal ini diharapkan dapat melanjutkan kesuksesan tiga episode Ekspedisi Kejar Mimpi Aceh sebelumnya.

Brand Strategy & Experience Head CIMB Niaga Muhamad Firdaus Andjar menyatakan, CIMB Niaga terus mendukung Komunitas Kejar Mimpi Aceh dalam mengasah kepekaan dan kontribusi terhadap kebutuhan lingkungan sekitarnya.

Karena itu, CIMB Niaga terus mendorong inisiatif dan program komunitas yang memberikan dampak baik sehingga dapat terus dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Baca juga : Srikandi Ganjar Banten Gelar Turnamen Voli Untuk Kembangkan Bakat Dan Galakan Hidup Sehat

Melalui Ekspedisi Kejar Mimpi Aceh, pihaknya berharap untuk bisa menjalin kolaborasi dengan berbagai komunitas di setiap kota, sehingga tercipta persaudaraan yang lebih erat antara Komunitas Kejar Mimpi dengan masyarakat sekitar.

“Tentunya, agar impact positif tersebut dapat terus berlanjut dan dirasakan manfaatnya secara lebih luas, kami akan menjalankan inisiatif ini secara berkelanjutan dan menjangkau kota-kota lainnya,” ujar Firdaus di Jakarta, Senin (5/6).

Ekspedisi Kejar Mimpi Aceh digelar menarik dengan beragam rangkaian kegiatan positif. Diawali dengan Dialog Mimpi yang berlangsung pada Selasa-Jumat, 2-5 Mei 2023.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.