Dark/Light Mode

CIMB Niaga Ajak Pelaku UMKM Solo Perluas Jaringan Usaha

Jumat, 22 September 2023 20:22 WIB
CIMB Niaga menyelenggarakan Program Kejar Mimpi Lokal Berdaya di Solo, dengan memberikan kesempatan kepada para penggiat bisnis UKM. (Foto: Dok. CIMB Niaga)
CIMB Niaga menyelenggarakan Program Kejar Mimpi Lokal Berdaya di Solo, dengan memberikan kesempatan kepada para penggiat bisnis UKM. (Foto: Dok. CIMB Niaga)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Bank CIMB Niaga Tbk atau CIMB Niaga menyelenggarakan Program Kejar Mimpi Lokal Berdaya di Solo, dengan memberikan kesempatan kepada para penggiat bisnis UKM di Solo dan sekitarnya.

Program ini digelar untuk mendapatkan mentoring bisnis bersama para ahli, memperluas jaringan dengan sesama entrepreneur dan mentor bisnis, serta menampilkan produk-produknya agar dikenal pasar yang lebih luas.

Baca juga : Sahabat Ganjar Ajak Warga Solo Bergandengan Tangan Sambut Indonesia Emas

Kegiatan yang diselenggarakan di Paragon Mall, Solo, pada Sabtu-Minggu (23-24 September 2023) ini, merupakan kota kedua yang menjadi tempat penyelenggaraan Kejar Mimpi Lokal Berdaya setelah sebelumnya sukses digelar di Makassar.

Head of Region Jawa Barat & Jawa Tengah CIMB Niaga Andiko Manik mengatakan, Solo Kota Solo dipilih karena memiliki potensi pengembangan UKM yang tinggi, sejalan dengan tren pertumbuhan positif jumlah UKM di Solo dalam beberapa tahun terakhir.

Baca juga : CISC-Takeda Ajak Masyarakat Kenali Penyakit Limfoma Dengan Deteksi Dini

Berdasarkan data Dinas Koperasi, UKM, dan Perindustrian Kota Solo, tercatat pada 2022 terdapat 11.157 UKM atau meningkat hingga tiga kali lipat dari 2021.

Sektor UKM memiliki peran penting dalam meningkatkan pertumbuhan perekonomian nasional, baik dari sisi kontribusi terhadap produk domestik bruto (PDB) maupun dalam menyediakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat.

Baca juga : Bane Raja Manalu Ajak Pemuda Nias Jaga Keberagaman di Siantar

“Mengingat peran strategis tersebut, pengembangan sektor UKM menjadi salah satu prioritas yang perlu didukung oleh semua pihak, termasuk perbankan,” ujarnya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.