Dark/Light Mode

Manjain Konsumen, Kini Duet OVO Dan McDonald’s Hadir Di 242 Gerai

Selasa, 31 Agustus 2021 15:53 WIB
Aplikasi OVO. (Foto: ist)
Aplikasi OVO. (Foto: ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - OVO menggaet dengan McDonald’s, restoran cepat saji berskala internasional, dalam menghadirkan opsi pembayaran digital di 242 gerainya di seluruh Indonesia.

Head of Corporate Communications OVO Harumi Supit melihat, tren transaksi pemesanan makanan baik offline maupun online dengan menggunakan alat pembayaran digital menjadi pilihan utama pengguna saat ini. 

Baca juga : Manjain Konsumen, Toyota Kenalkan 3 Solusi Mobilitas Digital Terbaru

Untuk transaksi pembelian makanan/minuman offline seperti di restoran, setidaknya selama tiga bulan terakhir, OVO digunakan oleh hampir 7 dari 10 pengguna. Ini karena pada umumnya mereka merasakan kemudahan dalam penggunaan aplikasinya.

“ini merupakan salah satu wujud komitmen OVO untuk terus memperluas layanan dan penggunaan aplikasi OVO di segala lini kebutuhan sehari-hari untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang terus berkembang,” tegas Harumi. 

Baca juga : Naik Kereta Kini Dapat Bonus Divaksin, Tersedia Di 10 Stasiun

Direktur Keuangan dan TI McDonald’s Indonesia, Yanti Lawidjaja mengungkapkan, tidak hanya dari jaminan kualitas, kebersihan serta keamanan produk-produk yang disajikan, tetapi juga kemudahan, keamanan dan kenyamanan bagi konsumen dalam melakukan pembayaran.

"Hadirnya opsi pembayaran digital non-tunai OVO di restoran McDonald’s di seluruh Indonesia, kami yakin konsumen akan merasa lebih aman dan nyaman dalam melakukan pembayaran,” lanjut Yanti.

Baca juga : Senin Ini, SIM Keliling Polda Metro Hadir Di 5 Tempat

Untuk merayakan hadirnya OVO sebagai opsi pembayaran digital di McDonald’s, OVO menghadirkan promo cashback sebesar 50 persen berupa OVO Points selama periode 3-4 September 2021. Tidak hanya itu, konsumen juga dapat menikmati promo cashback 25 persen berupa OVO Points setiap hari Rabu mulai 8 September 2021. [DWI]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.