Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Bangkitkan Ekonomi RI

Sandi Ngarep Aplikasi Game Jadi Pandemic Winner

Jumat, 1 Oktober 2021 16:27 WIB
Menparekraf Sandiaga Uno (Foto: Instagram)
Menparekraf Sandiaga Uno (Foto: Instagram)

RM.id  Rakyat Merdeka - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno optimis, industri game bisa menjadi modal kebangkitan subsektor ekonomi kreatif di tengah pandemi Covid-19.

Itulah yang menjadi dasar Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif mengikutsertakan 19 developer game lokal, dalam ajang internasional Tokyo Game Show 2021.

"Dari 17 subsektor ekonomi kreatif di Indonesia, aplikasi dan permainan pada 2020 menempati posisi ke-7 penyumbang terbesar terhadap PDB ekonomi kreatif Indonesia,” kata Sandiaga dalam keterangan resminya, Jumat (1/10).

Aplikasi permainan/game menyumbang sebesar Rp 24,88 triliun, atau sekitar 2,19 persen untuk produk domestik bruto (PDB) nasional.

Baca juga : 2022, Menteri Basuki Pastikan Tol Cisumdawu Sudah Beroperasi

“Ini sejalan dengan janji Presiden Joko Widodo untuk mengembangkan e-sport dan industri gaming yang menjadi salah satu modal bangsa,” ujarnya.

Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu juga menerangkan, pihaknya akan terus berupaya membuka akses pasar. Khususnya bagi para pelaku ekonomi kreatif subsektor aplikasi permainan/game.

Di tengah situasi pandemi saat ini,  subsektor aplikasi game developer menunjukkan tren kenaikan positif dibandingkan dengan lainnya.

"Tercatat subsektor aplikasi game developer memiliki nilai pertumbuhan positif sebesar 4,47 persen, tertinggi kedua setelah subsektor TV dan radio,” ungkap dia.

Baca juga : Pandemi Ke Endemi Pelan Tapi Pasti

Sandi berharap, game menjadi pandemic winner untuk mendorong pergerakan ekonomi Indonesia.

Karenanya, dia mengajak para stakeholder di Tanah Air untuk tetap positif dan optimis di tengah ketidakpastian ekonomi akibat pandemi.

“Karena kita melihat kondisi ini sangat dinamis. Tapi kita yakin, di industri game ini, ada peluang yang harus dimanfaatkan untuk menjadi pemenang,” tutur Sandi.

Tokyo Game Show merupakan pameran dagang serta eksibisi game terkemuka di dunia yang akan dilaksanakan pada 30 September sampai 3 Oktober 2021.

Baca juga : Bangkitkan Ekonomi, Vaksinasi Covid-19 Butuh Dukungan Masyarakat

Gelaran ini seringkali dijadikan benchmark bagi penyelenggaraan event serupa di kawasan dunia lain, yang juga kerap menjadi barometer perkembangan industri game global. [UMM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.