Dark/Light Mode

Meski Minim Cahaya, Smartphone ini Hasilkan Foto dan Video Jadi Epic

Kamis, 17 Februari 2022 10:50 WIB
Meski Minim Cahaya, Smartphone ini Hasilkan Foto dan Video Jadi Epic

RM.id  Rakyat Merdeka - Galaxy S22 5G dan S22+ 5G hadir dengan berbagai inovasi terdepan di industri. Dengan berbagai lompatan besar terhadap pro-grade camera di kedua perangkat, seperti Nightography Photo, Nightography Video, Cinematic Video, Super Clear Glass, hingga Adaptive Pixel, Galaxy S22 5G dan S22+ 5G benar-benar menjadi smartphone flagship andal untuk mendapat kualitas foto dan video terbaik kapan pun dan di mana pun, termasuk di kondisi cahaya yang begitu minim sekalipun.

Product Marketing Manager Mobile Experience, Samsung Electronics Indonesia, Verry Octavianus dalam keterangannya mengatakan, Samsung memahami bahwa kamera telah menjadi fitur yang begitu digemari pengguna pada Galaxy S Series, terutama untuk para social expressers dalam mengekspresikan dirinya melalui video. Galaxy S22 5G dan S22+ 5G dengan kamera terpintar memiliki kemampuan Nightography yang membantu penggunanya memiliki konten pemandangan dan momen di malam hari yang paling epic.

Baca juga : Dubes Dimas Wahab Promosikan Bali, Tarian Dan Gamelan Tradisional

"Pengguna pun bisa mengekspresikan diri dengan lebih spontan, tak peduli bagaimana kondisi cahaya di sekitar mereka, untuk menghasilkan konten yang lebih unik namun tetap berkualitas tinggi,” ujar Verry Octavianus.

Menurutnya, Sistem kamera pada Galaxy S22 5G dan S22+ 5G telah dibekali dengan Nightography Photo yang memiliki kemampuan untuk menangkap cahaya di kondisi redup dengan lebih baik. Hal ini menjadi mungkin berkat kehadiran pixel sensor yang 23% lebih besar dibanding S21 5G dan S21+ 5G, teknologi Adaptive Pixel, serta wide aperture hingga F/1.8. Dengan begitu, perangkat bisa menangkap lebih banyak cahaya dan membuat foto lebih cerah. Dilengkapi dengan pemrosesan gambar yang begitu cerdas, termasuk dalam mengurangi noise yang kerap muncul saat kondisi low light.

Baca juga : Gandeng Mahasiswa, Bumame Farmasi Salurkan Bantuan Bagi Korban Erupsi Semeru

"Dalam hal ini, teknologi Nona-Binning, didukung dengan Image Signal Processor (ISP) berbasis AI terdepan dari Samsung, mampu menghadirkan resolusi gambar tertinggi untuk menghasilkan foto yang lebih jernih, tajam, dan detail. Hasilnya? Tentunya foto yang makin bening dan siap di-post di media sosial tanpa edit", ungkap Verry.

Pre-order Galaxy S22 5G dan S22+ 5G telah dibuka sampai 3 Maret 2022 di www.samsung.com/id. Berikut detail harga untuk Galaxy S22 5G dan S22+ 5G: Galaxy S22 5G: Rp11.999.000 (8GB/128GB) dan Rp12.999.000 (8GB/256GB) dengan pilihan warna Phantom White, Phantom Black, Green, dan Pink Gold dan Galaxy S22+ 5G: Rp14.999.000 (8GB/128GB) dan Rp15.999.000 (8GB/256GB) dengan pilihan warna Phantom White, Phantom Black, Green, dan Pink Gold. [ARM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.