Dark/Light Mode

Peduli Pendidikan, BenQ Indonesia Bantu Sekolah Dasar di Sumedang

Rabu, 2 Agustus 2023 21:00 WIB
Peduli Pendidikan, BenQ Indonesia Bantu Sekolah Dasar di Sumedang

RM.id  Rakyat Merdeka - BenQ Indonesia sebagai display expert, menunjukkan salah satu bukti fokusnya pada dunia Pendidikan di Indonesia melalui kampanyenya yang bertemakan “BenQ Peduli Pendidikan” yang dilaksanakan pada 1 Agustus 2023 di Sekolah Dasar Negeri Cipameungpeuk Kota Sumedang.

Latar belakang acara ini dilaksanakan adalah kepercayaan Kabupaten Sumedang kepada BenQ sebagai bagian dari transformasi digital untuk sejumlah Sekolah Dasar di Kabupaten Sumedang. BenQ sadar betul bahwa pendampingan sangat diperlukan dalam proses transformasi digital ini. Dalam kesempatan tersebut, acara dibuka oleh sambutan dari Pihak BenQ yang diwakili oleh Fuad Musthafa selaku B2B Sales Manager.

Baca juga : IBS 2023, NBRI Optimis Indonesia Jadi Negara Baterai Terbesar di Dunia

“Kami (BenQ Indonesia) benar-benar fokus pada dunia Pendidikan. Produk-produk kami khususnya BenQ Board, sudah dikembangkan sesuai dengan kebutuhan proses belajar mengajar di sekolah. Dan kami ingin memastikan bahwa produk kami benar-benar digunakan secara maksimal sehingga BenQ Indonesia benar-benar menjadi bagian dari transformasi digital Pendidikan” Ujar B2B Sales Manager BenQ Indonesia, Fuad Musthafa.

Fuad menjelaskan bahwa BenQ fokus pada 3 pilar Pendidikan yaitu Technology, Content, dan People. Fokus tersebut diimplementasikan dengan cara pengoptimalan Teknologi yaitu BenQ, Content yaitu Nuadu, dan People yaitu tenaga pendidik di sekolah. BenQ percaya 3 pilar ini dapat membawa dampak positif untuk Pendidikan di Indonesia.

Baca juga : Menteri Teten: Indonesia Jajaki Kerja Sama Bidang Pengolahan Hasil Perikanan Dengan Jepang

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sumedang, Dian Sukmara dalam pidatonya menyampaikan terimakasih karena merasa sangat terbantu dengan BenQ Indonesia dalam rangka mewujudkan transformasi digital di Kabupaten Sumedang. Acara dilanjutkan oleh pemamparan materi dari team BenQxNuadu. Acara ini dilaksanakan oleh 33 sekolah yang diwakilkan oleh Kepala sekolah dan guru untuk setiap sekolah yang hadir.

“Ada 33 sekolah sudah terfasilitasi oleh BenQ. Kami ucapkan terimakasih, BenQ Peduli Pendidikan ini sangat membantu kami untuk mencapai progress Sekolah Digital secara bertahap” Ujar Kepala Dinas Kabupaten Sumedang, Dian Sukmara.

Baca juga : QNET Tanam Bakau di Indonesia dan Bersihkan Sungai Nil di Mesir

“Kami benar-benar merasa terbantu dengan adanya kegiatan ini. Edukasi yang dilakukan dapat membuat kami mampu memaksimalkan fasilitas yang sudah diberikan Dinas Pendidikan Kabupaten Sumedang” pungkas Kepala Sekolah SDN Cipameungpeuk, Akhmad Rosadi.■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.