Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Dengan Pendekatan Kesejahteraan

BNPT Ajak Pemkab Temanggung Dan Perum Perhutani Lakukan Kontra Radikalisasi

Kamis, 16 Juni 2022 21:06 WIB
Foto: Ist.
Foto: Ist.

RM.id  Rakyat Merdeka - Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) semakin serius dalam mempersempit penyebaran ideologi radikal yang bertentangan dengan nilai luhur bangsa dan ideologi Pancasila melalui pendekatan kesejahteraan kepada masyarakat.

Hal ini bagian dari strategi kontra radikalisasi dan deradikalisasi yang menyasar eks-napiter (mitra deradikalisasi) dan warga sekitar dengan membangun Kawasan Terpadu Nusantara (KTN).

Program pemanfaatan kwasan yang dikomandoi oleh Tim Sinergisitas antar Kementerian dan Lembaga ini bertujuan membangun kemandirian ekonomi bagi masyarakat.

Baca juga : Irigasi Pertanian Tingkatkan Kesejahteraan Petani Probolinggo

Kemandirian ekonomi dinilai strategis meredam paparan radikalisme karena disadari atau pun tidak, sampai saat ini masih ada beberapa dari masyarakat Indonesia yang terpapar dan siap untuk melakukan aksi teror.

Pembangunan Kawasan dalam rangka melawan radikalisme ini tentunya tidak dapat dilakukan satu pihak namun perlu sinergi berbagai pihak.

"Dengan adanya kolaborasi ini diharapkan masalah bangsa dapat ditangani secara sinergis oleh berbagai komponen bangsa yang saling mendukung dalam kegiatan pengembangan Kawasan Terpadu Nusantara," tutur Sekretaris Utama BNPT Mayjen TNI Dedi Sambowo.

Baca juga : Percepatan PSR Tingkatkan Kesejahteraan Pekebun Sawit

Hal itu disampaikannya dalam acara penandatangan MoU antara BNPT, Pemkab Temanggung dan Perum Perhutani di Desa Bansari, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, Kamis (16/6).

Kesadaran setiap komponen bangsa untuk ikut memerangi kelompok pengganggu ideologi NKRI, akan membantu BNPT dalam mencegah intoleransi, radikalisme, dan terorisme.

"Mudah-mudahan kerja sama-kerja sama dengan instansi lain bisa diperkuat dengan keberadaan BNPT," harap Dedi.

Baca juga : Perusahaan Binaan Ditjen Perkebunan Raih Kontrak Rempah Rp 61 M Di Italia

Sementara itu, Bupati Temanggung, H.M Al Khadzig menyampaikan, pendekatan lunak (soft approach) dengan membangun kawasan yang akan dimanfaatkan untuk memperkuat program deradikalisasi berbasis pendekatan kesejahteraan sangat strategis.

Dia berpendapat, terorisme perlu dicegah dengan berbagai upaya. Salah satunya, dengan memberikan memperhatikan kepada ekonomi masyarakat.

"Sebab membangun masyarakat yang lebih sejahtera dan lebih aman tidak bisa dilakukan dengan pendekatan hard power semata, kita perlu mencegah dan melakukan edukasi pada masyarakat dengan berbagai pendekatan untuk mencegah bahaya terorisme salah satunya dengan pendekatan kesejahteraan," katanya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.