Dark/Light Mode

Tiket F1 Powerboat Ludes

Danau Toba Makin Dilirik Dunia

Kamis, 16 Februari 2023 07:50 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali. (Foto: Dok. Kemenpora)
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali. (Foto: Dok. Kemenpora)

 Sebelumnya 
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno juga meyakini, ajang ini bisa menambah daya tarik pariwisata Indonesia.

Dia menargetkan gelaran ini mampu menarik kunjungan 25 ribu wisatawan. Mulai dari atlet, official, kru dan lainnya.

Kunjungan ini penting untuk mendorong pencapaian target 7,4 juta wisatawan mancanegara dan 1,4 miliar pergerakan wisa­tawan Nusantara tahun ini.

Baca juga : InJourney Matangkan Gelaran Kopiko F1Powerboat Danau Toba

“Harapannya, ini akan meningkatkan kunjungan wisatawan 3,7 persen dalam dua tahun pasca event ini berlangsung,” tuturnya.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini memprediksi, F1 Powerboat ini akan meraih 180 juta impresi digital dan dampak ekonomi sebesar Rp 212 miliar terhadap ekonomi Provinsi Sumatera Utara.

Kemenparekraf berupaya mendukung aksesibilitas, amenitasdan fasilitas penunjang lain yang bisa membantu penyelenggaraan event balap ini.

Baca juga : Luncurkan Amdalnet, KLHK Percepat Layanan Izin Lingkungan

Selain itu, dengan event F1 Powerboat World Championship, Kemenparekraf dipatok target menggaet wisatawan mancanegara untuk datang ke Danau Toba.

Agar kolaborasi aktif, semua pihak memberikan dampak kesejahteraan bagi masyarakat, terbukanya peluang usaha dan lapangan kerja serta pembalap, official crew F1 Powerboat Lake Toba ini semuanya puas.

Indeks ini berkaitan dengan interkoneksi. Saat ini, kata Sandi, sudah dibangun beberapa pelabuhan dan kesiapan infrastruktur yang melengkapi.

Baca juga : 1,5 Juta Penonton F1 Powerboat Diyakini Dongkrak Citra Danau Toba

Ada Bandara Silangit dan tahun depan ada Bandara Sibisa. Jalan Tol Medan-Kualanamu, Pematang Siantar, dan lanjut akan ada di dekat Toba.

“Dengan kesiapan ini, Toba bisa masuk dalam tiga besar destinasi wisata di Indonesia,” harapnya. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.