Dark/Light Mode

Selesai Ikuti Diksarmendispra XXXIV, 533 Calon Praja IPDN Siap Dilantik Mendagri

Selasa, 29 Agustus 2023 13:01 WIB
Rektor IPDN Hadi Prabowo (Foto: IPDN)
Rektor IPDN Hadi Prabowo (Foto: IPDN)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kegiatan Pendidikan Dasar dan Mental Disiplin Praja (Diksarmendispra) Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Angkatan XXXIV selesai dilaksanakan.

Sebanyak 533 orang calon praja pratama IPDN angkatan XXXIV berhasil menyelesaikan Diksarmendispra tahun 2023.

Calon praja pratama IPDN itu terdiri atas 362 orang putra dan 171 putri. Kegiatan Diksarmendispra yang dimulai sejak 12 Agustus 2023 dan dilaksanakan selama 14 hari ini bekerjasama dengan Polda Jawa Barat.

Kegiatan ini dilanjutkan rangkaian kemah dan jalan juang serta pembaretan pada 26-28 Agustus di Gunung Manglayang dengan ketinggian 1.818 mdpl.

Baca juga : Tambang Rakyat Dilegalkan, Gus Falah: NU Siap Bantu Negara

Rektor IPDN Hadi Prabowo mengatakan, kegiatan Diksarmendispra merupakan titik awal bagi calon praja pratama dalam menempuh tugas belajar di kampus.

Para calon praja pratama yang rencananya dikukuhkan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, pada Kamis (31/8) ini mendapatkan banyak materi saat melaksanakan Diksarmendispra.

Di antaranya peraturan baris berbaris, penghormatan militer, urusan dinas dalam, navigasi darat, pengendalian massa, bela diri polisi (BDP) hingga search and rescue dan pengenalan senjata api.

"Materi-materi ini diyakini dapat berguna bagi calon praja pratama, baik selama menjalankan pendidikan di kampus maupun nanti ketika sudah terjun ke dalam masyarakat," kata Hadi, seperti keterangan yang diterima RM.id, Selasa (29/8).

Baca juga : JIS Jadi Venue Piala Dunia U17, PSSI Siap Jalankan Rekomendasi FIFA

Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan agar calon praja pratama IPDN ini dapat memiliki sikap respek, disiplin, perilaku yang tegas dan humanis.

"Diharapkan pula kegiatan ini menambah pengetahuan dan keterampilan teknis, taktis yang mumpuni serta memiliki kondisi jasmani yang bugar," harap Hadi.

Ia merasa bangga pada calon praja pratama yang telah berhasil menyelesaikan Diksarmendispra. Menurutnya, tidak ada orang sukses tanpa perjuangan keras.

"Mulai saat ini jadilah pribadi yang tangguh, pantang menyerah dan selalu taat peraturan dan jangan sekali-kali membiasakan diri melakukan pelanggaran sekecil apapun," pesan Hadi Prabowo.

Baca juga : Indra Sjafri: Kami Cari Pemain Siap Tanding

"Pacu diri kalian untuk dapat berprestasi sebanyak-banyaknya," lanjutnya.

Tidak lupa, Hadi mengucapkan terima-kasih ke Kapolda Jawa Barat beserta jajaran yang membantu IPDN dalam mendukung pelaksanaan Diksarmendispra.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.