Dark/Light Mode

Dukung Kemerdekaan, Kasih Beasiswa Kuliah

Pro-Palestina, Prabowo Cs Tak Sekadar Omong Doang

Kamis, 9 November 2023 07:30 WIB
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (tengah) bersama Duta Besar Palestina untuk Indonesia Zuhair Al-Shun (baris pertama kempat kiri) dan Rektor Universita Pertahanan Letnan Jenderal TNI Jonni Mahroza (baris pertama kempat kanan) berfoto bersama saat kegiatan serah terima calon mahasiswa dari Palestina di Gedung Kementerian Pertahanan, Jakarta, Rabu (8/11/2023). (ANTARA FOTO/Galih Pradipta/YU)
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (tengah) bersama Duta Besar Palestina untuk Indonesia Zuhair Al-Shun (baris pertama kempat kiri) dan Rektor Universita Pertahanan Letnan Jenderal TNI Jonni Mahroza (baris pertama kempat kanan) berfoto bersama saat kegiatan serah terima calon mahasiswa dari Palestina di Gedung Kementerian Pertahanan, Jakarta, Rabu (8/11/2023). (ANTARA FOTO/Galih Pradipta/YU)

 Sebelumnya 
“Kita mengerti dan memahami keadaan perjuangan Palestina. Sudah puluhan tahun rakyat Palestina berada dalam ke­adaan tertindas dan dijajah. Kita akan terus mendukung sampai rakyat Palestina mencapai ke­merdekaannya,” katanya.

Selain itu, momentum ini menjadi wujud realisasi atas janji Prabowo yang sebelumnya akan memberikan beasiswa penuh kepada puluhan mahasiswa Palestina untuk menempuh pen­didikan di Unhan.

Kemudian, dia menitipkan 22 pemuda pemudi yang seluruhnya berasal dari Tepi Barat, Palestina itu ke Rektor Unhan Letjen TNI Jonni Mahroza beserta jajaran pengajar.

Baca juga : Soal Kemerdekaan Palestina, Pengamat: Ganjar Pranowo Paling Tegas

“Kepada rektor dan seluruh dosen, dekan Unhan urus mereka dengan baik, jaga mereka dengan baik. Jadilah pengganti orang tua mereka, mereka jauh dari keluarga, dan keluarganya berada dalam kondisi yang sangat berat,” pesannya.

Prabowo memastikan pem­berian beasiswa ini baru tahap pertama. Dia siap menambah kuota beasiswa ini.

“Karena ini komitmen Pemerintah Indonesia, komit­men rakyat Indonesia untuk mendukung perjuangan Pales­tina,” tegas eks Danjen Kopas­sus ini.

Baca juga : Dukung Aksi Bela Palestina, Bamsoet Serukan Penghentian Kekerasan di Gaza

Sementara, Dubes Zuhair menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Indonesia atas program beasiswa yang di­berikan kepada anak-anak muda Palestina.

Dubes Zuhair menegaskan, pemberian beasiswa ini meru­pakan bukti keseriusan Indone­sia membantu Palestina meraih kemerdekaan.

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Kamis 9/11/2023 dengan judul Dukung Kemerdekaan, Kasih Beasiswa Kuliah, Pro-Palestina, Prabowo Cs Tak Sekadar Omong Doang

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.