Dark/Light Mode

Dubes Amerika Sung Yong Kim, Siap Perkuat Kerja Sama Antar Alumni Kampus Paman Sam

Jumat, 26 November 2021 07:40 WIB
Dubes Amerika Serikat Untuk Indonesia Sung Yong Kim. (Foto: Istimewa)
Dubes Amerika Serikat Untuk Indonesia Sung Yong Kim. (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Alumnas Summit I digelar dengan tema Indonesia Rising pada 24-25 November 2021. Acara ini dihadiri lebih dari 500 orang dari berbagai kalangan. Para pembicaranya 52 orang, 10 diantaranya adalah pejabat di pemerintahan.

Pada saat ini, Alumnas mencatat ratusan anggota resmi dari penjuru nusantara. Namun di akhir 2022, Alumnas dapat mengumpulkan ribuan alumni.

Baca juga : Bappenas Tegaskan Pentingnya Strategi Penguatan Kerja Sama Lintas Sektor Gizi

Berbekal visi merangkul seluruh lulusan perguruan tinggi AS di Indonesia, Alumnas bertekad menjadikan Alumnas Summit sebagai wadah untuk mencetuskan pikiran penting, berbagi pengetahuan dan mewujudkan jaringan hubungan antaralumni.

Hal senada juga diungkapkan Ketua Dewan Penasihat Internasional Alumnas Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Yasonna Laoly.

Baca juga : Kunker Ke Madinah, Menag Yaqut Bahas Kerja Sama Pencetakan Al-Quran

"Sebagai alumni dari perguruan tinggi Amerika Serikat, saya meyakini acara ini akan jadi ajang berpikir dan sarana diskusi mengenai upaya berkontribusi dalam pembangunan Indonesia,” katanya.

Menurut Yasonna, pilihan tema ‘Indonesia rising’ sangat relevan dengan kondisi saat ini. Sementara, Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi mengajak generasi muda menjadi entrepreneur di bidang teknologi. [DAY]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.