Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Guru Seni Indonesia Di Vietnam Juara Kompetisi Vlog Bekerja Di Negeri Orang

Senin, 26 September 2022 12:36 WIB
Mochammad Al Firdaus alias Daus Rojali, salah satu pemenang lomba Kompetisi Vlog Bekerja Di Negeri Orang Batch 2. (Foto: Istimewa)
Mochammad Al Firdaus alias Daus Rojali, salah satu pemenang lomba Kompetisi Vlog Bekerja Di Negeri Orang Batch 2. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Sejak kehadiran internet dan didukung perkembangan teknologi telepon pintar dengan fitur kamera canggih, kebiasaan masyarakat mengalami perubahan. Jika dulu masyarakat mendokumentasikan kegiatan ataupun cerita mereka ke dalam bentuk tulisan, kini, siapa pun di mana pun dapat dengan leluasa mendokumentasikan dan menyampaikan berita kepada orang lain dalam bentuk video atau vlog.

Merespons maraknya tren membuat vlog, Christina Aryani, Anggota DPR yang mewakili daerah pemilihan Jakarta Pusat dan luar negeri bekerja sama dengan dengan TVRI Jawa Tengah menyelenggarakan Kompetisi Vlog “Bekerja Di Negeri Orang” Batch 2, yang diadakan sejak 21 Agustus 2022 hingga 20 September 2022. Ini merupakan ajang kompetisi yang membahas mengenai video dokumentasi kegiatan sehari-hari yang bertujuan menanamkan semangat untuk para Pekerja Migran Indonesia (PMI) maupun masyarakat Indonesia yang ingin bekerja di Luar negeri.

Baca juga : Bamsoet Mimpi Pembalap Junior RI Berlaga Di Valencia Spanyol

Kompetisi vlog modern ini sukses menjaring 110 peserta dari 29 negara tempat PMI bekerja. Setelah melalui proses seleksi ketat, dewan juri berhasil memilih 3 pemenang kompetisi vlog yang videonya dianggap memberikan informasi dan juga inspirasi serta representasi semangat bekerja di negeri orang.

Hasil keputusan pemenang Kompetisi Vlog “Bekerja Di Negeri Orang” Batch 2 telah diumumkan melalui siaran live streaming TVRI Jawa Tengah, Minggu (25/9), melalui kanal YouTube TVRI Jawa Tengah. Salah satu pemenang dari 3 nominasi yang terpilih adalah Mochammad Al Firdaus alias Daus Rojali yang berhasil menyabet juara ke 3 dengan tema vlog yang bercerita tentang keseharianya bekerja sebagai guru seni di Vietnam.

Baca juga : Ronaldo Berharap Konsisten Bersama Madura United

“Saya sangat senang dan bangga menjadi salah satu pemenang kompetisi vlog ini. Saya pikir pekerjaan sebagai guru seni tidak terlalu penting bagi orang lain, tapi ternyata video vlog saya justru terpilih sebagai salah satu video terbaik yang mendapat simpati dan apresiasi dari dewan juri,” ujar Daus, dalam keterangan yang diterima redaksi, Senin (26/9).

Durasi video yang dibuat Daus sekitar 4 menit. Sebagian besar isinya menjelaskan secara umum mengenai kegiatannya sebagai guru seni di sekolah, testimoni beberapa rekan guru dan bagaimana dirinya konsisten menceritakan tentang seni dan budaya Indonesia di lingkungan tempat saya bekerja. “Sehingga membuat semua orang di sekitar saya penasaran dengan Indonesia,” terangnya.

Baca juga : Pos Indonesia Kebut Penyaluran BLT BBM Di Daerah 3T

Mengenai aktivitas bermusiknya, Daus menanggapi dengan berpantun. “Air berisik tanda tak dalam. Semangat Seni rupa dan Seni Musik tidak akan pernah padam,” ucapnya, bersemangat.■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.