Dark/Light Mode

Jadi Pemburu Tikus Dibayar Rp 2,65 M

Selasa, 6 Desember 2022 07:30 WIB
Wali Kota New York Eric Adams. (Foto Eduardo Munoz/Reuters)
Wali Kota New York Eric Adams. (Foto Eduardo Munoz/Reuters)

RM.id  Rakyat Merdeka - Wali Kota New York, Amerika Serikat (AS) Eric Adams, sedang mencari pemimpin dalam perang kota melawan tikus. Tak tanggung-tanggung, dia rela membayar sebesar 170 ribu dolar AS, atau sekitar Rp 2,65 miliar bagi siapapun yang berminat.

Adams mengatakan, pihaknya menginginkan seseorang yang “agak haus darah” dan berkomitmen untuk “pembantaian” hewan yang dianggap hama itu. Adams mengaku, dia sangat membenci tikus.

Baca juga : Partai NasDem Imbau Warga Tidak Abai Imunisasi Dasar Pada Anak

“Jika Anda memiliki dorongan, tekad, dan insting membunuh yang diperlukan untuk melawan populasi tikus Kota New York yang tiada henti, maka pekerjaan impian Anda telah menunggu,” kata Adams, dilansir Bloomberg, kemarin.

Pembasmian tikus di The Big Apple memang jadi salah satu target Adams. Terutama di tahun-tahun pertamanya menjabat.

Baca juga : Pendatang Baru Janji Tancap Gas

Sebelumnya, dia telah menyerukan pendekatan baru untuk mengurangi populasi hewan pengerat itu. Termasuk perubahan jam pengumpulan sampah.***

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.