Dark/Light Mode

PM Inggris: Vaksinasi Covid-19 Akan Diberikan Rutin Seperti Vaksin Flu

Kamis, 11 Februari 2021 10:49 WIB
Margaret Keenan (tengah), disambut tepuk tangan saat selesai disuntik vaksin Pfizer-BioNtech Covid-19 di University Hospital, Coventry, Inggris, pada 8 Desember 2020. Margaret (90 tahun) adalah orang pertama di Inggris yang diberikan suntikan anti Covid, sebagai bagian dari program vaksinasi massal yang diluncurkan di seluruh Inggris. [Foto: Agence France-Presse]
Margaret Keenan (tengah), disambut tepuk tangan saat selesai disuntik vaksin Pfizer-BioNtech Covid-19 di University Hospital, Coventry, Inggris, pada 8 Desember 2020. Margaret (90 tahun) adalah orang pertama di Inggris yang diberikan suntikan anti Covid, sebagai bagian dari program vaksinasi massal yang diluncurkan di seluruh Inggris. [Foto: Agence France-Presse]

RM.id  Rakyat Merdeka - Warga Inggris harus menganggap vaksinasi Covid-19 seperti halnya vaksin flu, yang akan diberikan rutin pada orang yang rentan, kata Perdana Menteri Inggris Boris Johnson, Rabu (10/2) seperti dikutip Reuters.

Baca juga : BPOM Sudah Oke, Vaksinasi Lansia Akan Dimulai Hari Ini

"Saya rasa kita perlu bersiap-siap menjalani keadaan dengan menyediakan suntikan untuk melawan varian-varian baru (Covid-19 -red) pada musim gugur," katanya saat konferensi pers.

Baca juga : Bantu Program Vaksinasi Covid, Pentagon Kerahkan 1.100 Tentara Aktif

"Kita harus mulai menganggapnya seperti vaksin flu, sesuatu yang orang tua atau orang yang rentan pastikan bahwa mereka akan mendapatkannya setiap tahun," lanjutnya.

Baca juga : Posko Tangguh Covid Disaranin Jadi Klinik Juga

Johnson menambahkan, dia yakin, vaksin akan dikembangkan menjadi lebih baik lagi dalam mengatasi semua varian Covid-19. [RSM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.