Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Dimulai Di Papua, Menteri Desa Bocorkan Strategi Entaskan Kemiskinan Ekstrem

Kamis, 9 September 2021 20:10 WIB
Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar. (Foto: Humas Kemendes PDTT)
Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar. (Foto: Humas Kemendes PDTT)

RM.id  Rakyat Merdeka - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar membeberkan lima strategi kementeriannya untuk mengentaskan kemiskinan ekstrem di Indonesia.

Lima strategi itu adalah pengurangan pengeluaran, peningkatan pendapatan, pembangunan kewilayahan, pendampingan desa, dan kelembagaan.

Baca juga : Tinjau Peternakan Sapi Dan Ayam Di Lampung Selatan, Gus Halim: Desa Lain Bisa Tiru

"Kalau lima strategi ini dijalankan, kita sangat yakin pada 2024 Indonesia bisa terbebas dari kemiskinan ekstrem. Ini dimulai dari Indonesia Timur yaitu Papua dan Papua Barat," ujar Halim saat menghadiri kegiatan start up dan workshop provinsi, program Transformasi Ekonomi Kampung (TEKAD) Provinsi Papua, Kamis (9/9).

Diketahui, ada tujuh provinsi yang menjadi fokus pemerintah dalam penanganan kemiskinan ekstrem pada tahun 2021. Ketujuhnya adalah Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Nusa Tenggara Timur, Maluku, Papua, dan Papua Barat.

Baca juga : Gus Halim Ajak Mahasiswa Bersama Membangun Indonesia Dari Desa

Pria yang akrab disapa Gus Halim ini menjelaskan, tahapan penanganan keluarga miskin ekstrem yaitu dengan cara penuntasan data SDGs Desa dan fokus implementasi kegiatan untuk warga miskin ekstrem.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.