Dark/Light Mode

BSU Disalurkan Lewat Bank Pemerintah

Menaker Siap Bantu Bukakan Rekening

Jumat, 30 Juli 2021 19:30 WIB
Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah (tengah), didampingi Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker), Anwar Sanusi (kiri) dan Direktur Utama BP Jamsostek, Anggoro Eko Cahyo (kanan) melakukan penandatanganan dokumen penyerahan data 1 juta calon penerima Bantuan Subsidi Upah di kantor pusat Kementerian Ketenagakerjaan, Jakarta Selatan, Jumat (30/7/2021).
Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah (tengah), didampingi Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker), Anwar Sanusi (kiri) dan Direktur Utama BP Jamsostek, Anggoro Eko Cahyo (kanan) melakukan penandatanganan dokumen penyerahan data 1 juta calon penerima Bantuan Subsidi Upah di kantor pusat Kementerian Ketenagakerjaan, Jakarta Selatan, Jumat (30/7/2021).

 Sebelumnya 
BSU akan dicairkan mulai Agustus 2021 melalui bank di atas. Khusus di Aceh, penyaluran melalui Bank Syariah Indonesia (BSI). Bagi calon penerima BSU yang belum memiliki rekening, Kemnaker siap membantu membuatkan rekening di bank-bank tersebut secara kolektif.

Bantuan pembuatan rekening ini bertujuan agar penyaluran BSU bisa berjalan lebih efisien dan efektif. Ida mengingatkan kepada calon penerima BSU, agar memastikan mereka terdaftar sebagai anggota BP Jamsostek. Sebab, Kemenaker mendata para calon penerima BSU yang sudah terdaftar sebagai anggota BP Jamsostek.

Baca juga : Saratoga Bantu Pemerintah Cetak SDM Unggul Sektor Kelistrikan

"Dibuktikan dengan nomor kepesertaan yang aktif hingga Juni 2021," pesannya.

BSU ditujukan untuk pekerja, diutamakan yang bekerja pada sektor barang konsumsi, transportasi, aneka industri, properti dan real estate, perdagangan dan jasa (kecuali jasa pendidikan dan kesehatan) sesuai klasifikasi data sektoral di BP Jamsostek.

Baca juga : Pemerintah Sudah Kerja Keras Tangani Covid-19

Kemnaker akan memeriksa data ini kembali dengan menyamakan format data, demi menghindari duplikasi data. "Variabel yang diperiksa meliputi norek, NIK, sektornya. Selain itu dilakukan penyelarasan dengan data penerima bantuan pemerintah lainnya," pungkas Ida. [MEN]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.