Dark/Light Mode

Diikuti 70 Negara, Gelaran International Olympiad in Informatics Diapresiasi Banyak Pihak

Rabu, 17 Agustus 2022 11:14 WIB
Foto: Istimewa
Foto: Istimewa

 Sebelumnya 
Selain melaksanakan kompetisi dan pertemuan General Assembly, seluruh peserta diajak mengunjungi sejumlah tujuan wisata dan atraksi budaya di seputar Yogyakarta termasuk Candi Borobudur.

Dalam kegiatan kunjungan (ekskursi) tersebut peserta juga diajarkan cara membatik, menari, dan memainkan alat musik tradisional.

Baca juga : Diikuti 11 Negara, Para Badminton International 2022 Digelar Di Jogja

“Hasil survei membuktikan bahwa salah satu tujuan penyelenggaraan IOI 2022 yakni memperkenalkan alam dan budaya Indonesia khususnya Yogyakarta telah tercapai dengan baik,” ujar Brian.

Brian menambahkan bahwa kesuksesan tersebut tidak terlepas dari dukungan para sponsor IOI 2022 antara lain Acer sebagai sponsor utama, serta sponsor lainnya seperti Jane Street, Tezos, Huawei, SIRCLO, Blibli, AWS, dan GoTo.

Baca juga : Peresmian Jakarta International Stadium Dijadwalkan 24 Juli

Ia mengapresiasi dukungan AWS yang memberikan bantuan dari segi infrastruktur cloud backend ataupun Acer yang mempersiapkan infrastruktur perangkat keras melalui penggunaan Acer Aspire 3 selama kontes berlangsung.

Beberapa sponsor lainnya juga telah diapresiasi karena memberikan berbagai merchandise maupun berbagai materi edukatif dan menggugah minat para peserta seperti presentasi Tech4All dari Huawei, kontes Estimathon dari Jane Street, beserta kuliah blockchain dari Tezos.

Baca juga : Ivana, Mantan Istri Donald Trump Meninggal Di Usia 73

Salah satu co-founder & arsitek awal dari Tezos, Arthur Breitman bahkan telah terbang langsung ke Yogyakarta untuk menghadiri IOI 2022 dan memberikan sesi tanya jawab tambahan terkait blockchain.

“Kontes IOI 2022 yang telah terselenggara ini tentunya juga dapat terjadi karena adanya bantuan dari BliBli dalam bidang transportasi sekaligus SIRCLO yang memberikan support dari ranah operasional," pungkas Brian. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.