Dark/Light Mode

Kunjungi PTDI

Prabowo Dukung Pemasaran CN235 Ke Pasar Internasional

Kamis, 3 Februari 2022 07:45 WIB
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto memberikan sambutan saat kunjungan kerja ke PT Dirgantara Indonesia (Persero) di Bandung, Jawa Barat, Rabu (2/2/2022). (Foto: Humas PTDI)
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto memberikan sambutan saat kunjungan kerja ke PT Dirgantara Indonesia (Persero) di Bandung, Jawa Barat, Rabu (2/2/2022). (Foto: Humas PTDI)

 Sebelumnya 
Penandatanganan MoU antara PTDI dan Jet Investment Group SARL dilaksanakan oleh Direktur Utama PTDI Marsda TNI Gita Amperiawan dan CEO Jet Investment Group SARL Yves-Michel Deloche, disaksikan seluruh jajaran direksi serta Komisaris PTDI.

Prabowo mengatakan, kerja sama ini diharapkan dapat menjadi langkah awal bagi PTDI untuk memperluas pemasaran produk-produk unggulannya ke internasional.

Baca juga : Wamen LHK Kunjungi TPST Terbesar Di Bali, Dukung Industri Kelola Sampah

“Kita ingin mengembalikan PTDI pada tingkat yang pernah dicapai dan kembali menjadi kebanggaan bangsa sebagai bukti kebangkitan Indonesia,” tegas Prabowo.

Kepada para direksi PTDI, Prabowo berpesan agar senantiasa menjalankan manajemen dengan sebaik-baiknya.

Baca juga : Bamsoet Puji Buku Dudung Membongkar Gerakan Intoleransi

“Kalau industri kita tidak kuat, tidak mungkin ekonomi kita kuat. Dan kalau ekonomi kita tidak kuat tidak mungkin kita bisa jaga kedaulatan bangsa Indonesia,” kata Prabowo.

Dirut PTDI pada kesempatan tersebut mengatakan, pihaknya hendak memperluas pasar penjualan pesawat CN235 secara internasional.

Baca juga : Holding IDSurvey Dukung Percepatan Vaksinasi Anak Di Bogor

Adapun basic configuration pesawat CN235 ke depan akan menggunakan mission and avionic system terbarukan sebagaimana terpasang pada pesawat N70 TNI AL.

“Dalam hal ini, PTDI dan Jet Investment Group juga akan mengembangkan pesawat CN235 tersebut dengan konfigurasi Fire Fighting dan Medical Evacuation, berikut dengan penguatan layanan purna jualnya,” ujar Dirut PTDI. [KAL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.