Dark/Light Mode

Terpilih Jadi Ketum, Munawar Khalil Pimpin PRIMA DMI 2023-2027

Senin, 20 Februari 2023 13:40 WIB
Foto: Ist.
Foto: Ist.

RM.id  Rakyat Merdeka - Munawar Khalil terpilih sebagai Ketua Umum Perhimpunan Remaja Masjid Dewan Masjid Indonesia (PRIMA DMI) periode 2023-2027.

Munawar terpilih dalam Muktamar ke-2 Perhimpunan Remaja Masjid Dewan Masjid Indonesia (PRIMA DMI) dilaksanakan dari tanggal 17-19 Februari di Jakarta.

Baca juga : Andi Gani Terpilih Jadi Presiden ATUC 2023-2026

Muktamar dibuka langsung oleh Sekretaris Jenderal Dewan Masjid Indonesia (Sekjen DMI) Imam Addaruqutni dan dihadiri dari peserta Utusan Wilayah dan daerah seluruh Indonesia dan terpilih menjadi ketua umum Munawar Khalil untuk periode 2023-2027.

Dalam sambutan perdananya, Munawar Khalil menyampaikan, dirinya tertarik untuk memimpin PRIMA DMI lantaran merasa bertanggung jawab terhadap kepemimpinan umat untuk yang akan datang.

Baca juga : Ivan Yulivan Terpilih Kembali Jadi Ketum PP INKAI 2023 - 2027

"Kami ingin menyiapkan kaderisasi yang sempurna melalui Remaja Masjid Seluruh Indonesia untuk menjadikan laboratorium mencetak kader-kader pemimpin umat dan bangsa untuk masa akan datang," ujar Munawar, Senin (20/1).

Selain itu, Munawar juga mengajak seluruh kader PRIMA DMI mendukung dan menggalakkan Program "Gerakan Masjid untuk Para Milenial".

Baca juga : Sah, Rizky Reynaldi Terpilih Jadi Ketum Ikagati Periode 2023-2027

Menurutnya, masjid harus diisi dengan berbagai macam kegiatan baik positif untuk menimba ilmu dan pengetahuan agama. Juga, mampu menggerakkan Ekonomi UMKM dan keterampilan anak muda sebagai generasi penerus tentunya.

"Insya Allah dengan pengalaman yang dimiliki sebelumnya, saya berjanji akan mengaktifkan seluruh remaja masjid yang ada di seluruh pelosok negeri," tutupnya. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.