Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Mudik 2023 Lancar, Hima Persis Apresiasi Polri & Kemenhub

Sabtu, 29 April 2023 15:06 WIB
Ketua Umum PP Hima Persis Ilham Nurhidayatullah (Foto: Istimewa)
Ketua Umum PP Hima Persis Ilham Nurhidayatullah (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pimpinan Pusat Himpunan Mahasiswa Persatuan Islam (PP Hima Persis) mengapresiasi kinerja Polri dan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) yang berhasil menangani mudik Lebaran 2023 dengan skema sistem pengaturan lalu lintas serta upaya lainnya.

"Saya sebagai pemudik sendiri merasakan dampak positif dari skema khusus Lebaran tahun ini," ucap Ketua Umum PP Hima Persis Ilham Nurhidayatullah, Sabtu (29/4).

Baca juga : Arus Mudik Dan Balik Lancar, Menhub Dan Kapolri Jempol

Walaupun jumlah pemudik tahun ini membludak, penanganannya dianggap berhasil dan tercipta kondisi arus lalu lintas yang relatif lancar. Sebelumnya, berdasarkan survei Balitbang Kemenhub, diprediksi potensi perjalanan mudik Lebaran 2023 bisa mencapai 123,8 juta orang, jauh lebih tinggi dibandingkan Lebaran 2022 sebanyak 85,5 juta orang.

"Keberhasilan ini menjadi sesuatu yang lebih. Sebab jumlah pemudik kan lebih dari seratus juta orang di tahun ini," lanjut Ilham.

Baca juga : BUMN Transportasi Layak Dapat Jempol

Selain itu, berbagai terobosan yang dilakukan Polri bersama Kemenhub seperti melakukan sosialisasi pemudik, posko-posko mudik yang cukup membantu pengemudi yang lelah, sampai memasilitasi mudik bersama bagi kelompok masyarakat yang membutuhkan.

"Kita mengapresiasi upaya-upaya yang serius untuk penanganan mudik Lebaran tahun ini. Sosialisasi mudik aman ke masyarakat, posko-posko yang cukup membantu para pemudik untuk beristirahat. Termasuk juga memasilitasi mahasiswa rantau yang akan mudik," tambah Ilham.

Baca juga : Mudik Lancar, Muhammadiyah: Polri Berkerja Serius Berikan Pelayanan Terbaik

Sebelumnya, Ditjen Perhubungan Darat Kemenhub bersama-sama dengan Korlantas Polri dan Ditjen Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat telah menyepakati sistem pengaturan lalu lintas jalan selama masa arus mudik dan arus balik Angkutan Lebaran 2023.

“Melalui Keputusan Bersama Nomor: KP-DRJD 2616 Tahun 2023, SKB/48/IV/2023, 05/PKS/Db/2023 tentang Pengaturan Lalu Lintas Jalan Serta Penyeberangan Selama Masa Arus Mudik dan Arus Balik Angkutan Lebaran Tahun 2023/1444 Hijriah, telah ditetapkan pemberlakuan sistem satu arah, sistem contra flow, dan sistem ganjil genap berlaku secara serentak pada arus mudik dan juga pada 2 periode arus balik,” jelas Dirjen Perhubungan Darat, Hendro Sugiatno.■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.