Dark/Light Mode

Umroh Di Saat Pandemi

JK Dapat Berkah Urus Museum Rasulullah

Selasa, 27 Oktober 2020 06:39 WIB
Jusuf  Kalla (JK) mendapat  kehormatan  dari  Pemerintah Arab  Saudi  untuk  melaksanakan umroh, di Masjidil  Haram, Mekkah. tiba di Arab Saudi, Minggu (25/10). (Foto: Tim Media JK)
Jusuf Kalla (JK) mendapat kehormatan dari Pemerintah Arab Saudi untuk melaksanakan umroh, di Masjidil Haram, Mekkah. tiba di Arab Saudi, Minggu (25/10). (Foto: Tim Media JK)

RM.id  Rakyat Merdeka - Wapres ke-10 dan 12 RI, Jusuf Kalla (JK) jadi orang Indonesia yang paling beruntung saat ini. Di saat yang lain kesulitan menginjakkan kaki ke tanah suci Makkah, Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) itu bisa melaksanakan ibadah umroh di saat pandemi.

Minggu (25/10), JK mendarat di Bandara King Abdul Aziz, Jeddah, Arab Saudi. JK terbang bersama eks Wakapolri Komjen Pol (Purn) Syafruddin, serta rombongan dari Yayasan Museum Sejarah Rasulullah SAW dan Peradaban Islam.

Baca juga : Kembangin Usaha Di Masa Pandemi, KKP Dorong Generasi Milenial

JK dan rombongan merupakan orang pertama dari luar Arab Saudi yang dapat melaksanakan ibadah umroh. Mengingat, sejak akhir Februari, pemerintah Arab Saudi menutup kegiatan umroh untuk umat Islam di seluruh dunia. Rencananya, umroh untuk umum baru akan dibuka awal bulan depan.

Izin untuk JK dan rombongan bisa umroh diberikan langsung oleh Sekjen Liga Dunia Islam, Muhammad Abdul Karim Al Issa. JK dan Abdul Karim, salah satunya, membicarakan museum Rasulullah dan Peradaban Islam yang akan dibangun pertama kalinya di luar Arab Saudi.

Baca juga : Sabar Ya Nak, Pandemi Covid-19 Pasti Berlalu

Sebelum menuju Masjidil Haram, Mekkah Al Mukkaramah, JK dan rombongan melakukan miqat dan niat umroh di Jeddah. Usai melakukan Tawaf dan Sai’, JK bersama rombongan mendapatkan kesempatan melaksanakan salat Magrib dan Isya berjamaah, serta berdoa di depan Ka’bah.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.