Dark/Light Mode

PON XX Papua, BNPB Dan Satgas Covid-19 Siapkan 123 Relawan Prokes

Sabtu, 25 September 2021 07:48 WIB
Pelatihan relawan. (Foto: ist)
Pelatihan relawan. (Foto: ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) bersama Satgas Penanganan Covid-19 Nasional mengingatkan penerapan protokol kesehatan selama perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua. Prokes merupakan langkah penting mencegah lonjakan kasus Corona. 

Karenanya BNPB dibantu Satgas Covid-19 Nasional menyiapkan sejumlah relawan prokes jelang kompetisi 37 cabang olahraga tersebut. Sedangkan sebanyak 123 relawan dari berbagai lembaga mendapatkan peningkatan kapasitas. Mereka akan bertugas di wilayah Kota Jayapura. Sementara untuk wilayah lain, seperti Kabupaten Jayapura, Merauke dan Mimika, lebih banyak lagi relawan yang akan dilibatkan. 

Baca juga : Satgas Covid-19 Ingatkan Pelaksanaan PON XX Patuhi Prokes

Adapun mereka ini sebelumnya dibekali pengetahuan tentang prokes dan pemanfaatan inaRISK. Materi prokes disampaikan narasumber dari Bidang Perubahan Perilaku Satgas Penanganan Covid-19 Nasional, sedangkan pemanfaatan inaRISK untuk pelaporan dari BNPB.

Deputi Bidang Pencegahan BNPB Prasinta Dewi berharap keterlibatan pentaheliks, khususnya relawan, dalam mendukung penguatan disiplin prokes dalam pesta olahraga nasional ini berjalan maksimal. 

Baca juga : Ingat, Perjuangan Lawan Covid-19 Belum Selesai

“Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan para relawan yang hadir di sini untuk mendukung penerapan protokol kesehatan dan mencegah bersama-sama potensi lonjakan kasus Covid-19 jelang PON XX ini,” kata Prasinta, Sabtu (25/9).

Dia menambahkan, relawan akan bertugas di enam gerai yang tersebar di lokasi penyelenggaraan PON, dan juga titik-titik yang berpotensi menimbulkan  berkerumunan. "Selain itu, BNPB bersama Satgas juga akan melatih relawan yang akan di tempatkan di Kabupaten Jayapura, Merauke dan Mimika. Pelatihan di tiga wilayah tersebut akan dilakukan hari ini," paparnya. 

Baca juga : PMKS Positif Covid-19 Berkeliaran Di Jalanan

Sekadar catatan, jumlah keseluruhan relawan berasal dari sejumlah organisasi. Antara lain Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim Nahdatul Ulama, Muhammadiyah Disaster Management Center, Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia, Radio Antar Penduduk Indonesia, Senkom, Badan Amil Zakat Nasional, Palang Merah Indonesia, relawan BPBD Kota Jayapura, Resimen Mahasiswa Universitas Cenderawasih, dan Squad PBI. [UMM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.