Dark/Light Mode

Stok Vaksin Dipastikan Cukup

Indonesia Terima 684.400 Dosis Vaksin Astrazeneca Dari Selandia Baru

Senin, 25 Oktober 2021 23:40 WIB
Kedatangan 684.400 dosis vaksin AstraZeneca, di Bandara Soekarno-Hatta, Senin (25/10). (Foto: covid19.go.id)
Kedatangan 684.400 dosis vaksin AstraZeneca, di Bandara Soekarno-Hatta, Senin (25/10). (Foto: covid19.go.id)

RM.id  Rakyat Merdeka - Indonesia kembali kedatangan vaksin Covid-19. Kali ini, dari Selandia Baru. Negeri Kiwi itu mengirimkan bantuan 684.400 dosis vaksin AstraZeneca.

Ratusan ribu dosis vaksin AstraZeneca tersebut diangkut maskapai Qatar Airways dengan nomor penerbangan QR0954, dan tiba di Bandara Soekarno-Hatta pada Senin (25/10), pukul 15.05 WIB.

Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi mengatakan, vaksin dari Selandia Baru ini diperoleh melalui jalur multilateral Covax Facility. Vaksin ini merupakan bantuan pertama dari negeri pimpinan Perdana Menteri (PM) Jacinda Arden itu.

Baca juga : Strategi Distro NSA Indonesia Bertahan Dimasa Pandemi

"Kerja sama Selandia Baru dengan Indonesia ini merupakan bagian dari komitmen Selandia Baru untuk mendukung program vaksinasi di kawasan Asia Pasifik," ujar Retno dalam konferensi pers secara virtual, Senin (25/10).

Meski baru pertama mengirim vaksin, tapi sebelumnya Selandia Baru sudah menjalin kerja sama dengan Indonesia melalui Eijkman Institute, untuk meningkatkan kualitas testing Covid-19.

Juga, kerja sama lewat Unicef untuk meningkatkan kapasitas publik serta jumlah peralatan medis di Indonesia.

Baca juga : Indonesia Kembali Terima Dukungan Vaksin Dari Jepang

Menlu Retno menuturkan, saat jumlah kasus Covid-19 di Indonesia melonjak pada Juli lalu, Selandia Baru mengirimkan ventilator dan rapid test ke Indonesia.

"Untuk kolaborasi dan kerja sama yang telah dilakukan selama ini, atas nama Pemerintah Indonesia, dan rakyat Indonesia, saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada Pemerintah dan rakyat Selandia Baru," tuturnya.

Sementara itu, Duta Besar (Dubes) Selandia Baru untuk Indonesia Kevin Jeffery Burnett mengatakan, pihaknya akan terus mendukung upaya penanganan pandemi di Indonesia. “Kami akan terus mendukung upaya Indonesia dalam menghadapi pandemi,” ujarnya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.