Dark/Light Mode

Hindari Kedaluwarsa, Ganjar Perintahkan Vaksin Lekas Disuntikkan

Selasa, 9 November 2021 19:38 WIB
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. (Foto: Instagram)
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. (Foto: Instagram)

RM.id  Rakyat Merdeka - Gubernur Jawa Tengah  (Jateng) Ganjar Pranowo menyatakan, kedaluwarsanya vaksin di Kudus diduga karena kiriman vaksin Covid-19 dari pusat memang sudah mendekati masa expired. Karena itu, dia mengingatkan kepada Bupati/Wali Kota untuk mempercepat penyuntikan.

"Kita ingatkan terus, tiap minggu kita ingatkan. Awas ya, sekian vaksin akan expired tanggal sekian. Segera disuntikkan, yang tidak sanggup angkat tangan agar kita pindahkan ke daerah lain," tegas Ganjar usai memimpin rapat penanganan Covid-19 di kantornya, dikutip Selasa (9/11).

Baca juga : Ini 5 Hal Menarik Persija Sepanjang Seri 2 Liga 1

Dia membantah, vaksin expired yang terjadi di Kudus terjadi karena terlambatnya distribusi vaksin dari provinsi ke daerah. Setiap vaksin dikirim dari pusat, paling lama berada di gudang obat milik Pemprov Jateng selama dua hari.

"Ada yang bilang, kelamaan di provinsi. Tidak. Di provinsi itu paling hanya sehari atau dua paling lama dua hari. Begitu datang, kami minta hari itu segera diambil," bebernya.

Baca juga : Mas Ganjar Dibelain Netizen Tuh

Ganjar pun mengusulkan, jatah vaksin tidak ditentukan Kemenkes. Semua vaksin dimintanya dikirim ke provinsi. Nantinya, Pemprov yang mengalokasikan ke daerah.

"Kami saja dari Pemprov  yang tahu persis daerah mana yang butuh percepatan. Daerah yang capaiannya bagus, ya harus diberi reward bagus," tutup Ganjar.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.