Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Sekjen Priboemi: Pers Cahaya Yang Mencerdaskan Kehidupan Bernegara

Kamis, 10 Februari 2022 10:26 WIB
Sekjen Partai Priboemi, Heikal Safar. (Foto: ist)
Sekjen Partai Priboemi, Heikal Safar. (Foto: ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Sekjen Partai Priboemi, Heikal Safar menyampaikan ucapan selamat dan harapan pada puncak peringatan Hari Pers Nasional (HPN) yang diperingati, kemarin, Rabu (9/2).

Menurut Heikal, pers adalah cahaya yang mencerdaskan kehidupan berbangsa dan bernegara dalam memberikan informasi yang berkualitas. Sehingga pemerintah di pusat maupun daerah serta aparatur penegak hukum harus melindungi dan memberikan akses kemudahan terhadap pekerja media dalam setiap melaksanakan tugasnya.

"Kami Partai Priboemi mengucapkan Selamat Hari Pers Nasional untuk Insan pers di seluruh Indonesia semoga kedepannya tidak ada lagi diskriminasi dan kekerasan terhadap Insan Pers," kata Heikal, Kamis (10/2).

Baca juga : Kedaulatan Pemilih Mutlak Harus Dijaga

Heikal yang juga menjabat Ketua Polhukam Gerakan Persaudaraan Muslim Indonesia (GPMI) ini mengatakan, pemerintah seharusnya memastikan bahwa seluruh wartawan di Tanah Air harus terjaga keselamatannya saat berkreasi membuat berita di segala bidang.

Menurutnya, pers Indonesia dapat membantu tugas- tugas negara dalam menjalankan program-program kerja yang langsung bersentuhan dengan masyarakat luas di seluruh tanah air Indonesia. Selain itu, pers juga menjadi suara rakyat yang langsung didengar oleh penguasa di Republik Indonesia ini.

"Maka disinilah harmonisasi sesama anak bangsa dapat tercipta dan terjaga dengan baik," ujarnya.

Baca juga : Menag: Pers Efektif Perkuat Moderasi Beragama

Selanjutnya, Heikal menambahkan bahwa pers memiliki peran strategis dalam membangun bangsa. Tentunya tugas jurnalistik yang dilakukan oleh insan pers tidak sekedar menulis berita saja.

"Akan tetapi lebih dari itu, karena sejatinya sebagai seorang wartawan itu memiliki tanggung jawab untuk menjaga masyarakat dengan menyajikan berita-berita sesuai data dan fakta jika disampaikan kepada publik," ujarnya.

Dirinya menjelaskan, Indonesia sebagai salah satu negara demokrasi terbesar di dunia, menjunjung kebebasan pers dan perlindungan terhadap profesi wartawan yang merupakan pilar ke empat demokrasi di Indonesia yang  telah dijamin dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers.

Baca juga : HPN 2022, Cak Imin: Pers Harus Jadi Penopang Kemajuan Bangsa

"Oleh karena itu kami Partai Priboemi sangat mendukung kebebasan pers dan perlindungan terhadap profesi wartawan yang merupakan pilar penting kemajuan bagi bangsa dan negara Indonesia," ujarnya. [DIT]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.