Dark/Light Mode

Meski Hujan Deras

Kader PPP Bogor Tumpah Ruah Hadiri Harlah Kabah

Selasa, 14 Februari 2023 14:45 WIB
Ketua DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Bogor, Elly Rachmat Yasin saat rangkaian acara Harlah PPP ke-50 yang digelar di Kabupaten Bogor, Minggu (12/2). (Foto: Istimewa)
Ketua DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Bogor, Elly Rachmat Yasin saat rangkaian acara Harlah PPP ke-50 yang digelar di Kabupaten Bogor, Minggu (12/2). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Meski diguyur hujan deras, namun, kader PPP tetap semangat dan antusias menghadiri rangkaian acara Harlah Partai Ka'bah ke-50 yang digelar di Kabupaten Bogor, Minggu (12/2).

Suasana jalanan hingga Gedung PPP Kabupaten Bogor yang berwarna hijau amat ramai. Kader kompak mengikuti kegiatan senam dan jalan sehat berseragam kaos hijau. Hadir kader dari jajaran DPW, DPD dan masyarakat umum lainnya.

Jalan sehat bersama ini diikuti oleh lebih dari 20.000 peserta. Baik dari anggota partai, pengurus, maupun masyarakat umum.

Ketua DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Bogor, Elly Rachmat Yasin mengapresiasi animo masyarakat untuk mengikuti rangkaian Harlah PPP ini.

Baca juga : SIM Keliling Kabupaten Bogor 14 Februari, Hadir Di 2 Lokasi

"Luar biasa meriah meski hujan deras dari awal hingga akhir. Kabupaten Bogor menghijau," kata Elly dalam keterangannya, Selasa (14/2).

Acara Harlah Emas PPP Kabupaten Bogor dihadiri juga oleh Wakil Ketua DPW PPP Jabar, Uu Ruzhanul Ulum, serta Anggota Dewan Kabupaten Bogor Fraksi PPP. Nampak pula mantan Bupati Bogor Rachmat Yasin, serta kader dan simpatisan PPP se-Kabupaten Bogor.

Dikatakan Elly, acara ini upaya PPP dalam menggerakkan masyarakat untuk berolahraga. Gelaran ini juga sebagai pemantik semangat dalam mengadopsi gaya hidup sehat.

"Kita akan terus berkontribusi menyukseskan program Pemerintah menuju Indonesia bugar, tentunya kita berkoordinasi dan berkolaborasi dengan pemerintah daerah," tambahnya.

Baca juga : SIM Keliling Kabupaten Bogor 11 Februari, Hadir Di Pos Laka Cibinong

Seperti diketahui DPC PPP Kabupaten Bogor berdiri pada tanggal 5 Februari 1973 tahun silam. Elly yakin Kabupaten Bogor akan menjadi basis Ka'bah dalam Pemilu 2024.

"Dalam kurun waktu dekat akan mengadakan pemilihan umum. Kita siap menyongsongnya. Ke depan, harapannya PPP bisa lebih dicintai dan dikenal oleh masyarakat luas khususnya di Kabupaten Bogor dan umumnya seluruh Indonesia," doa Elly.

Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum dalam kesempatan ini mendukung Elly Yasin untuk maju di Pilbup Bogor. Kata Uu, Elly sudah berpengalaman. Apalagi kini duduk sebagai Anggota DPR.

Elly pun mengaku siap dengan tugas apapun dari partai.

Baca juga : SIM Keliling Bogor 11 Februari, Hadir Di Plaza Jambu 2

"Saya masih fokus mencalonkan diri sebagai Anggota DPR. Namun tidak menutup kemungkinan jika sudah didorong untuk maju di Pilbup Bogor maka harus siap," tandas Elly. â– 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.